Teknik Hand Couching Pada Busana Santai.

Darlia, Surung Welyu (2011) Teknik Hand Couching Pada Busana Santai. Diploma/Proyek Akhir thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_SURUNG WELYU DARLIA_87379_2011.pdf.pdf] Text
B1_SURUNG WELYU DARLIA_87379_2011.pdf.pdf

Download (902kB)

Abstract

Couching diambil dari bahasa Prancis yaitu ‘coucher’ yang berarti untuk
meletakkan. Couching mulai populer pada abad pertengahan karena sangat
sederhana untuk dilakukan, serta dapat memanfaatkan benang, tali dan lain-lain
yang dapat digunakan untuk membentuk garis dan garis melengkung pada bahan
tenunan polos. Couching adalah teknik melampirkan benang, tali metalik, pita dan
lain-lain yang tidak dapat ditarik. Couching terdiri atas dua jenis yaitu machine
couching dan hand couching. Hand couching adalah proses memegang benang/kain
tebal ditempat dengan menggunakan teknik jahitan tangan pada kain melalui
benang dan jarum. Hand couching dapat memberikan efek yang menarik seperti
mempertegas garis dengan cara menjaga ketegangan bahan yang akan dijahitkan
pada permukaan bahan, serta variasi dan inspirasi warna yang kontras dapat
digunakan. Dari proyek akhir ini penulis menggunakan hand couching sebagai
hiasan busana santai dengan menggunakan bermacam-macam tusuk hias. Tujuan
pembuatan hiasan ini untuk meningkatkan nilai keunikkan dan keindahan pada
busana santai. Manfaatnya dapat menambah wawasan dan pengetahuan serta
kreativitas untuk menghasilkan suatu karya baru serta untuk berwirausaha, juga
sebagai referensi untuk melanjutkan pengembangan desain dan motif. Busana santai
ini menggunakan ragam hias geometris berupa garis lengkung pada sambungan
bagian tengah. Model dari busana ini berbentuk gaun yang panjangnya sampai batas
lutut, lengan kop poff dan dengan garis leher depun. Warna bahan yang digunakan
adalah warna tertier (campuran) yaitu merah, hijau, ungu, biru, dan orange. Dalam
membuat produk ini disarankan memilih bahan yang sesuai dengan kesempatan,
agar terlihat menarik dan indah bila dipakai.

Item Type: Thesis (Diploma/Proyek Akhir)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
N Fine Arts > NK Decorative arts Applied arts Decoration and ornament
Divisions: Fakultas Teknik > Tata Busana-D3
Depositing User: Dina Aulia Sari S.IP
Date Deposited: 06 Mar 2025 02:47
Last Modified: 06 Mar 2025 02:47
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3133

Actions (login required)

View Item
View Item