Saputra, Rio (2011) Studi Kondisi Fisik Klub Bolavoli Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_04_Rio_ Saputra_ 06709_6470_2012.pdf [thumbnail of B1_04_Rio_ Saputra_ 06709_6470_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_04_Rio_ Saputra_ 06709_6470_2012.pdf
Download (836kB)
Abstract
Masalah dalam penelitian ini yaitu belum begitu baiknya kondisi fisik klub bolavoli pemerintah kota (Pemko) Pariaman. Maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran secara nyata tentang kemampuan kondisi fisik klub bolavoli pemerintah kota (Pemko) Pariaman. Jenis penelitian adalah deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pemain Bolavoli Pemko Pariaman yang berjumlah 31 orang, yang terdiri dari 22 orang pemain putera dan 9 orang pemain puteri. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Dengan demikian sampel dalam penelitian ini berjumlah sebanyak 22 orang pemain putera. Untuk memperoleh data dilakukan pengukuran terhadap daya tahan aerobic, daya ledak, kelincahan dan kelentukan. Data dianalisis dengan menggunakan persentase. Berdasarkan hasil analisis data untuk variabel daya tahan aerobik, tidak satupun memiliki kategori baik sekali, dan untuk kategori baik ada 12 orang (54,55%). Selebihnya dalam kategori sedang, kurang dan kurang sekali. Variabel daya ledak, 20 orang pemain (90,91%) memiliki daya ledak dalam kategori baik sekali, hanya 2 orang (9,09%) yang memiliki daya ledak dalam kategori cukup. Variabel kelincahan, semua pemain memiliki kelincahan dalam kategori baik sekali dan variabel kelentukan, tidak satupun pemain memiliki kelentukan dalam kategori sempurna dan baik sekali. Hanya 10 orang (45,45%) dalam kategori baik. Untuk kategori cukup ada sebanyak 11 orang (%)%) dan 1 orang (4,55%) dalam kategori kurang.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kondisi Fisik, Bolavoli |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure S Sport |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1 |
Depositing User: | FAUZZIYAH FAUZZIYAH |
Date Deposited: | 02 May 2025 07:42 |
Last Modified: | 02 May 2025 07:42 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/9648 |