Ramadhan, Fachri (2018) Studi Kelayakan Ruang Parkir Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang. Diploma/Proyek Akhir thesis, Universitas Negeri Padang.
B1_02_FACHRI_RAMADHAN_14062014_259_2018.pdf.pdf
Download (4MB)
Abstract
Penelitian ini berawal dari pengamatan penulis tentang kurangnya ruang parkir dan banyak kendaraan yang parkir pada tempat larangan parkir di Fakulitas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan ruang parkir di Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang. Penelitian dilakukan pada ruang parkir Fakultas Ilmu di Fakultas Universitas Negeri Padang dengan metode survey. Survey dilakukan selama empat hari dari pukul 06.30 WIB sampai pukul 17.30 WIB di ruang parkir gerbang labor, gedung dekanat, kolam renang, depan GOR dan samping GOR dan Bank Nagari. Data hasil survey dihitung sehingga didapatkan volume parkir, durasi parkir, akumulasi parkir, tingkat pergantian, indeks parkir dan kebutuhan lahan parkir. Hasil penelitian menunjukan pada ruang parkir sepeda motor pintu gerbang labor perlu menambah lahan parkir sebesar 821,93 m2 , pada ruang parkir mobil kolam renang perlu menambah lahan parkir sebesar 143,52 m2 . Ruang parkir mobil pada pintu gerbang labor, parkir sepeda motor dan mobil pada gedung dekanat, ruang parkir sepeda motor pada kolam renang, ruang parkir sepeda motor dan mobil di depan GOR dan ruang parkir sepeda motor dan mobil di samping GOR dan Bank Nagari masih mampu menampung jumlah kendaraan. Sebaiknya dilakukan penambahan lahan parkir untuk sepeda motor di pintu gerbang labor dan parkir mobil di kolam renang.
Item Type: | Thesis (Diploma/Proyek Akhir) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | KELAYAKAN RUANG PARKIR |
Subjects: | T Technology > TH Building construction |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil Bangunan Gedung-D3 |
Depositing User: | Fitri Yelli S.Sos |
Date Deposited: | 05 Feb 2025 08:08 |
Last Modified: | 05 Feb 2025 08:08 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/819 |