Niko, Febri (2012) Hubungan Kondisi Sosial Ekonomi Keluarga dengan Minat Melanjutkan Ke SMK Siswa SMP Negeri I di Kecamatan Situjuah Limo Nagari Kabupaten Lima Puluh Kota. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_2_FEBRI_NIKO_76483_158_2012.pdf [thumbnail of B1_2_FEBRI_NIKO_76483_158_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_2_FEBRI_NIKO_76483_158_2012.pdf
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Kondisi Sosial Ekonomi Keluarga Dengan Minat Melanjutkan Ke Smk Siswa SMP Negeri I di Kecamatan Situjuah Limo Nagari Kabupaten Lima Puluh Kota. Jenis penelitian ini adalah korelasional, yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Negeri I di Kecamatan Situjuah Limo Nagari Kabupaten Lima Puluh Kota, sebanyak 125 orang, karena populasi lebih besar dari seratus dapat dilakukan dengan teknik pengambilan sampel Harry King (Sugiono, 2008: 129), berdasarkan tabel tersebut dengan taraf signifikan 5% untuk populasi 125 jumlah sampel adalah 68 orang. Pemilihan siswa yang menjadi sampel pada keempat kelas tersebut dilakukan secara acak (Simple Random Sampling). Variabel dalam penelitian ini ada dua, yaitu variabel bebas (X) Kondisi Sosial Ekonomi Keluarga dan variabel terikat (Y) Minat Siswa SMP Melanjutkan Sekolah ke SMK. Data penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan angket. Data tersebut dianalisis secara statistic dengan bantuan SPSS (Statistical Packages for Social Science) Versi 15.0 for windows. Data penelitian ini dianalisis dengan menggunakan rumus statistik parametrik melalui teknik analisis korelasi dan regresi dengan bantuan SPSS (Statistical Packages for Social Science) Versi 15.0 for windows. Dari hasil analisis diperoleh data rxy = 0.503 dengan taraf signifikansi = 0.000, maka Ho ditolak dan H1 diterima, berarti terdapat hubungan antara kondisi sosial ekonomi keluarga dengan minat melanjutkan ke SMK, dan telah di uji dalam taraf kepercayaan 95%. Ini berarti kondisi sosial ekonomi keluarga merupakan salah satu faktor penting yang dapat mempengaruhi minat melanjutkan ke SMK.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PENDIDIKAN DAN KONDISI SOSIAL EKONOMI KELUARGA |
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan-S1 |
Depositing User: | Fitri Yelli S.Sos |
Date Deposited: | 25 Apr 2025 02:34 |
Last Modified: | 25 Apr 2025 02:34 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/7976 |