Penanaman Nilai-Nilai Karakter Melalui Komunikasi Verbal (Studi di SDN 19 Air Tawar Barat Kota Padang)

Zurna, Hazrivo (2019) Penanaman Nilai-Nilai Karakter Melalui Komunikasi Verbal (Studi di SDN 19 Air Tawar Barat Kota Padang). Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_03_HAZRIVO_PUTRA_ZURNA_3362_14052073_2019.pdf] Text
B1_03_HAZRIVO_PUTRA_ZURNA_3362_14052073_2019.pdf

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh bebagai fenomena kekerasan verbal terhadap peserta didik di berbagai sekolah. Kekerasan verbal dilakukan oleh personil sekolah dalam rangka membentuk karakter peserta didik. Penelitian bertujuan untuk mengungkap bentuk-bentuk kekerasan verbal dalam mananamkan karakter religius, jujur, disiplin, peduli lingkungan dan tanggung jawab, serta untuk mengindentifikasi faktor-faktor penghambat penanaman nilainilai karakter melalui komunikasi verbal. Untuk mencapai tujuan tersebut digunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian dilakukan di SDN 19 Air Tawar Barat Padang, dengan informan kepala sekolah, guru, peserta didik, operator, pedagang dan orang tua peserta didik. Teknik penguji keabsahan data melalui teknik trianggulasi sumber, trianggulasi teknik dan trianggulasi waktu. Data dianalisis melalui beberapa tahap yaitu reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan masih sering terjadi kekerasan verbal yang dilakukan oleh personil sekolah terhadap peserta didik dalam menanamkan nilainilai karakter. Adapun yang menjadi faktor penghambat dalam penanaman nilainilai karakter yakni kemampuan guru untuk menjadikan diri sendiri sebagai teladan dalam penanaman nilai masih relatif kurang karena masih banyak guru menggunakan kata-kata yang kasar, sarana dan prasarana yang kurang mendukung, latar belakang sosial dan ekonomi orang tua yang kurang mendukung, orang tua fokus dengan pekerjaan dan kurang memperhatikan peserta didik, serta Lingkungan masyarakat yang khususnya berada di lingkungan pesisir pantai kurang memberikan pengaruh yang baik terhadap pembentukan karakter peserta didik.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Verbal, Karakter, Kekerasan Verbal, Pendidikan Karakter
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan-S1
Depositing User: ANDIN ANDIN
Date Deposited: 22 Apr 2025 04:31
Last Modified: 22 Apr 2025 04:31
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6855

Actions (login required)

View Item
View Item