Meilinda, Meilinda (2018) Pengembangan Modul Bimbingan dan Konseling untuk Mengembangkan Sikap Negatif Siswa terhadap Menyontek. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_01_MEILINDA_15151062_2219_2018.pdf [thumbnail of B1_01_MEILINDA_15151062_2219_2018.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_01_MEILINDA_15151062_2219_2018.pdf
Download (1MB)
Abstract
Menyontek yang dilakukan siswa dipengaruhi oleh pemahaman dan keyakinan tentang menyontek tersebut. Keyakinan inilah yang akan membentuk sikap siswa terhadap menyontek sehingga menimbulkan reaksi dalam bentuk tingkah laku. Sikap siswa yang cenderung menyetujui maka akan mendekati perilaku menyontek tersebut. Beberapa cara dapat digunakan oleh Guru BK atau Konselor untuk mengembangkan sikap negatif siswa terhadap menyontek. Salah satunya dengan menggunakan media pembelajaran yang menarik seperti modul BK. Modul merupakan suatu perangkat pembelajaran yang membahas suatu pokok bahasan yang disusun secara sistematis untuk menambah wawasan siswa disertai dengan panduan penggunaannya untuk Guru BK atau Konselor. Tujuan penelitian ini adalah: (1) menghasilkan modul BK untuk mengembangkan sikap negarif siswa terhadap menyontek yang valid secara konstruk dan tampilan, (2) mendeskripsikan tingkat keterpakaian modul BK untuk mengembangkan sikap negatif siswa terhadap menyontek oleh Guru BK atau Konselor, dan (3) menguji efektivitas modul BK untuk mengembangkan sikap negatif siswa terhadap
menyontek. Penelitian ini merupakan Penelitian dan Pengembangan (Research and Development) dengan pengembangan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation) yang diuji efektivitasnya dengan pendekatan Quasi Eksperiment. Subjek uji coba penelitian terdiri dari tiga orang ahli untuk menguji validitas konstruk dan tampilan modul, tiga orang Guru BK atau Konselor untuk menguji keterpakaian modul, dan 30 siswa kelas XII IIS1
MAN Panyabungan untuk uji efektivitas modul. Penelitian dilakukan dengan uji kelayakan produk penelitian, Focus Group Discussion (FGD), uji keterpakaian produk penelitian, uji efektivitas produk penelitian menggunakan skala sikap
terhadap perilaku menyontek. Kemudian data hasil penelitian dianalisis menggunakan uji Koefisien Konkordansi Kendall’s, dan Wilcoxon Signed Rank Test dengan bantuan SPSS versi 20.
Temuan penelitian menunjukkan bahwa: (1) modul BK untuk
mengembangkan sikap negatif siswa terhadap menyontek dinilai valid secara konstruk dan sangat valid secara tampilan, (2) tingkat keterpakaian modul BK untuk mengembangkan sikap negatif siswa terhadap menyontek berada pada kategori sangat tinggi, dan (3) modul BK untuk mengembangkan sikap negatif
siswa terhadap menyontek efektif digunakan. Dengan demikian, prototipe modul BK untuk mengembangkan sikap negatif siswa terhadap menyontek ini dapat dimanfaatkan oleh Guru BK atau Konselor sebagai media dalam layanan BK di sekolah.
Item Type: | Thesis (Masters/Tesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Modul Bimbingan dan Konseling |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Bimbingan dan Konseleling-S2 |
Depositing User: | Nurismen Nurismen S.Sos |
Date Deposited: | 17 Apr 2025 02:56 |
Last Modified: | 17 Apr 2025 02:56 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5889 |