Liza, Khaira (2013) The Ability of Second Year Students of English Department of State University of Padang in Responding Information in Listening to English News. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_3_KHAIRA_LIZA_01621_6129_2013.pdf [thumbnail of B1_3_KHAIRA_LIZA_01621_6129_2013.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_3_KHAIRA_LIZA_01621_6129_2013.pdf
Download (1MB)
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kemampuan mahasiswa jurusan bahasa Inggris Universitas Negeri Padang dalam merespon informasi dalam mendengarkan berita bahasa berbahasa Inggris (news lead, background events dan sources), dan apa jawaban pertanyaan (5W + 1H) yang dianggap sulit oleh mahasiswa terkait isi berita. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif yang populasinya adalah mahasiswa jurusan Bahasa Inggris Universitas Negeri Padang yang terdaftar pada tahun 2011. Pemilihan sampel penelitian dilakukan dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Sampel penelitian ini adalah mahasiswa Non-Kependidikan 1 yang berjumlah 26 orang. Instrumen penelitian ini adalah listening test dan Interview. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kemampuan mahasiswa Bahasa Inggris dalam merespon informasi dalam mendengarkan berita berbahasa Inggris (news lead, background events dan sources) cukup bagus. Hal ini dilihat dari skor rata-rata yang diperoleh para mahasiswa yaitu 68.4. Perolehan hasil ini disebabkan para mahasiswa sering diberikan latihan dan tugas untuk mendengarkan berita berbahasa Inggris oleh dosen. Sementara jawaban pertanyaan yang dianggap sulit oleh mahasiswa diantara 5W + 1H adalah “Why”. Hal ini disebabkan karena jawaban untuk pertanyaan tersebut membutuhkan analisa dan pemahaman yang cermat dalam menangkap isi dalam berita. Di masa yang akan datang diharapkan agar dosen memberikan lebih banyak latihan mendengarkan berita bahasa Inggris dan pertanyaan 5W + 1H terkait dengan isi berita yang didengar.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ability, Information, Listening |
Subjects: | L Education > L Education (General) P Language and Literature > PE English |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Inggris-S1 |
Depositing User: | FAUZIAH FAUZIA |
Date Deposited: | 14 Apr 2025 05:20 |
Last Modified: | 14 Apr 2025 05:20 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5473 |