Yosefa, Meri (2013) Pengaruh Bentuk Tes dan Motivasi Berprestasi Terhadap Hasil Belajar Ekonomi Siswa Pada Kelas XI Semester I ( Studi Eksperimen di SMA Negeri I Kota Sungai Penuh. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_1_MERI_YOSEFA_20231_3333_2013.pdf [thumbnail of B1_1_MERI_YOSEFA_20231_3333_2013.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_1_MERI_YOSEFA_20231_3333_2013.pdf
Download (635kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji: 1) perbedaan hasil belajar
Ekonomi siswa yang diukur dengan tes bentuk pilihan ganda dan tes essay, 2)
interaksi antara bentuk tes dengan motivasi berprestasi siswa 3) perbedaan hasil
belajar Ekonomi siswa yang memiliki motivasi tinggi yang diukur dengan
menggunakan tes bentuk pilihan ganda dengan hasil belajar Ekonomi siswa yang
memiliki motivasi tinggi yang diukur dengan menggunakan tes esay 4) perbedaan
hasil belajar Ekonomi siswa yang memiliki motivasi rendah yang diukur dengan
menggunakan tes bentuk pilihan ganda dengan hasil belajar Ekonomi siswa yang
memiliki motivasi rendah yang diukur dengan menggunakan tes esay
Penelitian ini adalah penelitian eksperimen menggunakan desain faktorial
2 x 2, dengan variabel bebas penelitian yaitu bentuk tes dan motivasi berprestasi
siswa. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Sungai Penuh semester Ganjil
Juli-Desember tahun ajaran 2012/2013. Sampel diambil secara cluster sampling.
Data penelitian dikumpulkan melalui post test menggunakan tes pilihan ganda dan
tes esay serta motivasi berprestasi siswa dikumpulkan melalui angket motivasi.
Data penelitian dianalisis dengan Anava dua jalur dan uji t.
Hasil analisis data menunjukkan bahwa, (1) terdapat perbedaan hasil
belajar siswa yang diberi perlakuan dengan menggunakan tes bentuk pillihan
ganda dan tes esay (2) tidak terdapat interaksi antara bentuk tes dengan motivasi
berprestasi siswa (3) uji t menunjukkan terdapat perbedaan yang sangat signifikan
antara hasil belajar siswa yang memiliki motivasi berprestasi tinggi yang diberi
perlakuan menggunakan tes pilihan ganda dan tes esay (4) uji t menunjukkan
terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa yang memiliki
motivasi berprestasi rendah yang diberi perlakuan menggunakan tes pilihan ganda
dan tes esay.
Dari analisis data dapat disimpulkan bahwa (1) Hasil Belajar siswa yang
diberi perlakuan dengan menggunakan tes objektif bentuk pilihan ganda lebih
tinggi dari pada hasil belajar siswa yang diberi perlakuan dengan menggunakan
tes essay. 2) Tidak terdapat interaksi antara bentuk tes dengan motivasi berprestasi
siswa. 3) Hasil belajar siswa yang memiliki motivasi berprestasi tinggi yang diberi
perlakuan menggunakan tes pilihan ganda lebih tinggi dari pada hasil belajar
siswa yang diberi perlakuan dengan menggunakan tes Essay. 4) Hasil belajar
siswa yang memiliki motivasi berpretasi rendah yang diberi perlakuan dengan
menggunakan tes pilihan ganda lebih tinggi dari pada hasil belajar siswa yang
diberi perlakuan dengan menggunakan tes Essay.
Item Type: | Thesis (Masters/Tesis) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Teknologi Pendidikan-S2 |
Depositing User: | Risna Juita S.Sos |
Date Deposited: | 14 Apr 2025 04:33 |
Last Modified: | 14 Apr 2025 04:33 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5437 |