Peningkatan Proses Pembelajaran Tematik dengan Penggunaan Media Visual di Kelas I SD Negeri 13 Aia Manyuruak Kabupaten Solok Selatan

Oktavia, Doni (2012) Peningkatan Proses Pembelajaran Tematik dengan Penggunaan Media Visual di Kelas I SD Negeri 13 Aia Manyuruak Kabupaten Solok Selatan. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_1_DONI_OKTAVIA_19815_6650_2012.pdf] Text
B1_1_DONI_OKTAVIA_19815_6650_2012.pdf

Download (900kB)

Abstract

Berdasarkan studi pendahuluan yang dilaksanakan di kelas I SD Negeri 13 Aia
Manyuruak kabupaten Solok Selatan menunjukkan bahwa proses pembelajaran tematik
masih dilaksanakan secara konvensional dimana guru masih memisahkan mata pelajaran
dalam proses pembelajaran serta guru kurang menggunakan media dalam pembelajaran.
Hal ini menyebabkan peserta didik kurang aktif dalam proses pembelajaran dan hasil
belajar yang diperolehnya rendah.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat perencanaan, pelaksanaan, dan hasil belajar
peserta didik dalam pembelajaran tematik dengan penggunaan media visual. Subjek
penelitian ini adalah peserta didik kelas I SDN 13 Aia Manyuruak kabupaten Solok
Selatan yang berjumlah 21 orang. Pemilihan subjek penelitian didasarkan pada hasil
belajar peserta didik yang rendah dalam pembelajaran tematik khususnya pada tema
kesehatan.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian ini
menggunakan pendekatan kualitatif yang didukung pendekatan kuantitatif. Penelitian ini
dilakukan dalam dua siklus, dimulai pada bulan Mei sampai Juni 2012. Selama
penelitian, peneliti berkolaborasi dengan dua orang guru kelas I. Data penelitian
diperoleh dalam bentuk data kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif dikumpulkan
melalui observasi dan catatan lapangan. Data kuantitatif diperoleh melalui tes unjuk kerja
dan observasi aktivitas guru dan peserta didik.
Temuan penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media visual dapat
meningkatkan proses pembelajaran tematik pada tema kesehatan di kelas I SD.
Peningkatan tersebut terlihat dari hasil perencanaan pembelajaran dari rata-rata 89 pada
siklus I menjadi 95 pada siklus II, aspek pelaksanaan dari aktivitas guru dari rata-rata 74
pada siklus I menjadi 95 pada siklus II, aspek pelaksanaan dari aktivitas peserta didik
dari rata-rata 73 pada siklus I menjadi 92 pada siklus II, serta aspek hasil belajar dari
rata-rata 70 pada siklus I meningkat menjadi 87. Berdasarkan temuan penelitian, dapat
disimpulkan bahwa penggunaan media visual dapat meningkatkan proses pembelajaran
tematik pada tahap perencanaan, pelaksanaan, dan hasil belajar karena dengan
penggunaan media visual peserta didik lebih termotivasi dan aktif dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (Masters/Tesis)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Sekolah Pascasarjana > Pendidikan Dasar-S2
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 14 Apr 2025 01:11
Last Modified: 14 Apr 2025 01:11
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5423

Actions (login required)

View Item
View Item