Minat Penyandang Hambatan Pendengaran terhadap Penggunaan Alat Bantu Dengar (Penelitian Deskriptif

Rahmi, Dilla (2015) Minat Penyandang Hambatan Pendengaran terhadap Penggunaan Alat Bantu Dengar (Penelitian Deskriptif. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_2_DILLA_RAHMI_1100263_3546_2015.pdf] Text
B1_2_DILLA_RAHMI_1100263_3546_2015.pdf

Download (3MB)

Abstract

Pokok pembahasan dalam penulisan skripsi ini adalah menjelaskan tentang penelitian minat penyandang hambatan pendengaran terhadap alat bantu dengar yang dimana sampel objektifnya adalah Anggota Gerkatin kota Padang. dilatari oleh permasalahan dengan keadaan kondisi sosialisasi penyandang hambatan pendengaran dengan dunia luar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan perihal Minat penyandang hambatan pendengaran terhadap penggunaan alat bantu dengar. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel adalah totally sampling dengan menyebarkan angket kepada responden yaitu Anggota Gerkatin (Gerakan Kesejahteraan Tunarungu Indonesia) yang berjumlah 49 orang. Teknik pengumpulan data ini menggunakan skala likert dengan alternatif jawaban sangat setuju, setuju, ragu-ragu, tidak setuju dan sangat tidak setuju, dengan jumlah item 40 yang berkenaan minat penyandang hambatan pendengaran terhadap penggunaan alat bantu dengar. pengumpulan data ini dengan menggunakan rumus presentase. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Minat penyandang hambatan pendengaran terhadap penggunaan alat bantu dengar 56 % penyandang hambatan pendengaran belum memahami konsep tentang alat bantu dengar yang terdiri dari komponen dan bentuk-bentuknya, 63% penyandang hambatan pendengaran sangat berminat memiliki alat bantu dengar dan juga sangat membutuhkan alat bantu dengar untuk mendukung kegiatannya sehari-hari yang dimana kegiatan itu memerlukan pendengaran (auditory) dan 45% penyandang hambatan pendengaran sangat termotivasi menggunakan alat bantu dengar dan berharap memiliki alat bantu dengar yang dapat menunjang kegiatan sehari-harinya.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: ALAT BANTU DENGAR
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa-S1
Depositing User: Fitri Yelli S.Sos
Date Deposited: 11 Apr 2025 04:02
Last Modified: 11 Apr 2025 04:02
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5300

Actions (login required)

View Item
View Item