Perbandingan Metode Eksperimen Terbimbing dengan Metode Eksperimen Bebas Termodifikasi Terhadap Hasil Belajar IPA pada Pembelajaran Tematik Terpadu di Kelas V Sekolah Dasar

Purnomo, Agung (2020) Perbandingan Metode Eksperimen Terbimbing dengan Metode Eksperimen Bebas Termodifikasi Terhadap Hasil Belajar IPA pada Pembelajaran Tematik Terpadu di Kelas V Sekolah Dasar. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_1_AGUNG_PURNOMO_18124001_899_2020.pdf] Text
B1_1_AGUNG_PURNOMO_18124001_899_2020.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi belum terlaksananya pembelajaran yang
konkret dan efektif berdasarkan kurikulum 2013 serta pemilihan metode
pembelajaran yang belum sesuai dalam pembelajaran. Penelitian bertujuan untuk
mengetahui: (1) perbedaan hasil belajar IPA peserta didik yang diajarkan dengan
menggunakan metode eksperimen terbimbing dan metode eksperimen bebas
termodifikasi; (2) perbedaan hasil belajar IPA peserta didik laki-laki dan
perempuan yang diajarkan dengan menggunakan metode eksperimen terbimbing;
(3) perbedaan hasil belajar IPA peserta didik laki-laki dan perempuan yang
diajarkan dengan menggunakan metode eksperimen bebas termodifikasi. Jenis
penelitian quasi eksperimen berupa Factorial design dengan rancangan the static
group comparison design. Populasi adalah seluruh siswa kelas V SD Kartika 1-11
yang terdiri dari sebanyak 6 kelas. Sampel penelitian siswa kelas VC dan kelas
VD. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling, pemilihan perlakuan
pada sampel menggunakan random sampling. Data penelitian diperoleh dari tes
hasil belajar IPA pretest dan postest. Data dianalisis dengan uji-t. Hasil penelitian
menunjukan bahwa: (1) hasil belajar IPA peserta didik dengan menggunakan
metode eksperimen terbimbing lebih tinggi dengan ḡ 0.49 dibandingkan dengan
menggunakan metode eksperimen bebas termodifikasi dengan ḡ 0.31 dan Thitung
3.80 > Ttabel 1.68; (2) hasil belajar IPA peserta didik laki-laki lebih tinggi dengan
ḡ 0.50 dibandingkan dengan hasil belajar IPA perempuan dengan ḡ 0.49 diajarkan
menggunakan metode eksperimen terbimbing Thitung 6.46 > Ttabel 1.73; (3)
hasil belajar IPA peserta didik perempuan lebih tinggi dengan ḡ 0.18
dibandingkan dengan hasil belajar IPA laki-laki dengan ḡ 0.34 diajarkan
menggunakan metode eksperimen bebas termodifikasi Tthitung 26.06 > Ttabel
1.73. Masing-masing hipotesis dengan taraf kepercayaan 95%, taraf nyata ɑ =
0.05

Item Type: Thesis (Masters/Tesis)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Sekolah Pascasarjana > Pendidikan Dasar-S2
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 08 Apr 2025 08:23
Last Modified: 08 Apr 2025 08:23
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5128

Actions (login required)

View Item
View Item