Pengaruh Pengetahuan, Pendidikan, dan Pendapatan terhadap Kemandirian ber-KB Pasangan Usia Subur di Kecamatan Kuranji Kota Padang

Arrahim, Ridho (2016) Pengaruh Pengetahuan, Pendidikan, dan Pendapatan terhadap Kemandirian ber-KB Pasangan Usia Subur di Kecamatan Kuranji Kota Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_1_RIDHO_ARRAHIM_1106420_1435_2016.pdf] Text
final_B1_1_RIDHO_ARRAHIM_1106420_1435_2016.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data atau informasi menganalisis dan membahas tentang: 1). Pengaruh tingkat pengetahuan terhadap kemandirian ber-KB istri dari pasangan usia subur di Kecamatan Kuranji Padang. 2). Pengaruh tingkat pendidikan terhadap kemandirian ber-KB istri dari pasangan usia subur di Kecamatan Kuranji Padang. 3). Pengaruh tingkat pendapatan terhadap kemandirian ber-KB istri dari pasangan usia subur di Kecamatan Kuranji Padang. 4). Pengaruh tingkat pengetahuan, pendidikan, dan pendapatan secara bersama-sama terhadap kemandirian ber-KB istri dari pasangan usia subur di Kecamatan Kuranji Padang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh istri dari PUS yang berumur (15-49) tahun di Kecamatan Kuranji Padang yang berjumlah 3196 istri dari PUS. Pengambilan sampel yaitu sampel wilayah dilakukan dengan cara porpusive sampling, sedangkan sampel responden diambil secara proporsional random sampling. Pengumpulan data menggunakan angket, analisa yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistik koresional. Berdasarkan hasil uji hipotesis dengan bantuan analisa SPSS versi 16, diperoleh: 1). Terdapat pengaruh antara tingkat pengetahuan terhadap kemandirian ber-KB istri dari pasangan usia subur di Kecamatan Kuranji Padang dengan besar pengaruh 69,3% . 2). Terdapat pengaruh antara tingkat pendidikan terhadap kemandirian ber-KB istri dari pasangan usia subur di Kecamatan Kuranji Padang dengan besar pengaruh 38,4%. 3). Terdapat pengaruh antara tingkat pendapatan terhadap kemandirian ber-KB istri dari pasangan usia subur di Kecamatan Kuranji Padang dengan besar pengaruh 22,7%. 4). Terdapat pengaruh antara tingkat pengetahuan, tingkat pendidikan dan pendapatan secara bersamasama terhadap kemandirian ber-KB istri dari pasangan usia subur di Kecamatan Kuranji Padang dengan besar pengaruh 76,0%.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: KEMANDIRIAN BER-KB PASANGAN USIA SUBUR
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi-S1
Depositing User: Arlianis Arlianis S.IP
Date Deposited: 07 Jan 2026 08:20
Last Modified: 07 Jan 2026 08:20
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/35147

Actions (login required)

View Item
View Item