Studi tentang Perencanaan Pengembangan Pengcab PRSI Kota Payakumbuh 2018-2022

Agusta, Jeri Dwi (2018) Studi tentang Perencanaan Pengembangan Pengcab PRSI Kota Payakumbuh 2018-2022. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_02_JERI_DWI_AGUSTA_2977_56047_2018.pdf] Text
final_B1_02_JERI_DWI_AGUSTA_2977_56047_2018.pdf

Download (1MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya prestasi olahraga renang di kota Payakumbuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi perencanaan pengembangan yang tepat bagi Pengcab PRSI Kota Payakumbuh agar mampu meningkatkan prestasi dan bersaing dengan daerah lain dalam mengembangkan renang di daerahnya. Penelitian tergolong pada jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan teknik evaluasi (evaluation research) yang bertujuan untuk memudahkan pembuatan keputusan berkenaan dengan pelaksanaan suatu kegiatan yang sedang dilaksanakan dalam rangka mendapatkan balikan yang akan dijadikan dasar untuk memperbaiki suatu sistem. Subjek penelitian adalah Pengcab PRSI Kota Payakumbuh (Pengurus, Pelatih, Atlet dan Masyarakat Kota Payakumbuh) sebagai informan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penyusunan perencanaan pengembangan Pengcab PRSI Kota Payakumbuh ini adalah melalui dokumentasi dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan melalui teknik analisa data dengan teknik analisis SWOT di dapatkan hasil penelitian yaitu priotitas strategi yang tepat untuk perencanaan pengembangan Pengcab PRSI Kota Payakumbuh dalam jangka waktu lima tahun ke depan adalah meminimumkan segala kelemahan untuk menghadapi setiap ancaman.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi, Perencanaan, Pengembangan
Subjects: L Education > L Education (General)
S Sport
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga-S1
Depositing User: Perpustakaan dan Penerbitan UNP
Date Deposited: 11 Dec 2025 03:19
Last Modified: 11 Dec 2025 03:19
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/32177

Actions (login required)

View Item
View Item