Penerapan dan Pembuatan Listing Program Alat Monitoring Detak Jantung dan Suhu Tubuh Manusia Berbasis Mikrokontroler ATMega328

Amanda, Fitri Yani (2019) Penerapan dan Pembuatan Listing Program Alat Monitoring Detak Jantung dan Suhu Tubuh Manusia Berbasis Mikrokontroler ATMega328. Diploma/Proyek Akhir thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_6_FITRI_YANI_AMANDA_16066012_2657_2019.pdf.pdf] Text
B1_6_FITRI_YANI_AMANDA_16066012_2657_2019.pdf.pdf

Download (3MB)

Abstract

Denyut jantung dan suhu tubuh merupakan salah satu faktor penentu atau tanda vital dalam penentuan kesehatan. Monitoring denyut jantung dan suhu tubuh dilakukan untuk mengetahui tanda klinis dan berguna untuk mendiagnosis suatu penyakit. Pada proses pemeriksaan denyut jantung dan suhu tubuh masih menggunakan sistem manual. Pasien harus datang ke rumah sakit untuk memeriksa denyut jantung dan suhu tubuh. Sistem ini kurang efektif karena memakan banyak waktu. Untuk penerapan dan pembuatan listing program monitoring detak jantung dan suhu tubuh ini digunakan sensor Heart Pulse SN11574, sensor Suhu LM35, RTC DS3231, LCD Display, Modul GSM SIM800L V2, Handphone. Semua data yang diterima akan diproses oleh Mikrokontroler Atmega328. Dari hasil Proyek Akhir ini dapat membuat sebuah sistem monitoring detak jantung dan suhu tubuh yang bekerja secara otomatis. Sensor suhu LM35 dan sensor Heart Pulse SN11574 diletakan dibagian tubuh yang telah ditentukan, kemudian kedua sensor akan bekerja bersamaan mendeteksi suhu tubuh dan jumlah denyut nadi (detak jantung) lalu hasil pengukuran akan diolah diMikrokontroler ATMega328 dan selanjutnya data hasil pengukuran akan ditampilkan pada Handphone melalui koneksi modul GSM SIM800L V2 dan LCD, setelah data ditampilkan maka data akan secara otomatis tersimpan pada Handphone berdasarkan waktu pengecekkan.

Item Type: Thesis (Diploma/Proyek Akhir)
Uncontrolled Keywords: MIKROKONTROLER ATMEGA328, SENSOR HEART PULSE SN11574, SENSOR SUHU LM35.
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektronika-D3
Depositing User: Fitri Yelli S.Sos
Date Deposited: 05 Mar 2025 07:08
Last Modified: 05 Mar 2025 07:08
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3112

Actions (login required)

View Item
View Item