Saman, Baginda (2009) Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Loyolitas Nasabah pada Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
final_B1_BAGINDA SAMAN 61129-04-09.pdf
Download (366kB)
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis: (1) pengaruh bukti fisik,
keandalan, daya tanggap, jaminan dan empati secara bersama-sama berpengaruh terhadap
loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat, (2) pengaruh antara kualitas
pelayanan atas dimensi bukti fisik terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR
Pasaman Barat, (3) pengaruh kualitas pelayanan atas dimensi keandalan terhadap
loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat, (4) pengaruh kualitas pelayanan
atas dimensi daya tanggap terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman
Barat, (5) pengaruh kualitas pelayanan atas dimensi jaminan terhadap loyalitas nasabah
Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat, (6) pengaruh kualitas pelayanan atas dimensi empati
terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat,
Populasi dalam penelitian ini adalah nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman
Barat yang masih aktif menjadi nasabah sampai tahun 2009. ukuran sampel dalam
penelitian ini sebanyak 378 responden dengan metode pengambilan Accidental Sampling
Method. Jenis data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui
penyebaran kuesioner dan data sekunder. Teknik analisis data yang digunakan adalah
regersi berganda.
Hasil penelitian menunujukan terdapat pengaruh yang signifikan antara kualitas
bukti fisik terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat, kualitas
keandalan terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat, kualitas daya
tanggap terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat, kualitas jaminan
terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat,dan kualitas empati
terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat.
Temuan penelitian ini memberikan implikasi bahwa dalam mengambil
kebijakan untuk meningkatkan loyalitas nasabah, maka pimpinan Bank KBPR OPHIR
Pasaman Barat serta seluruh karyawan diharapkan untuk memperhatikan kualitas layanan
yang diberikan kepada nasabah, karena kualitas layanan mempunyai pengaruh yang
signifikan terhadap loyalitas nasabah Bank KBPR OPHIR Pasaman Barat.
| Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
| Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen-S1 |
| Depositing User: | Sri Yulianti S.IP |
| Date Deposited: | 10 Nov 2025 08:28 |
| Last Modified: | 10 Nov 2025 10:40 |
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/28691 |
