Rahmatika, Rahmatika (2011) Pengaruh Metode Belajar Aktif Tipe Dialog Antar Teman Sekelas dan Motivasi Belajar terhadap Hasil Belajar IPS Ekonomi Siswa Kelas VIII SMPN 6 Pariaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
final_B1_RAHMATIKA_77689_1908_2011.pdf
Download (511kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh metode tipe dialog antar siswa
teman sekelas terhadap hasil belajar ekonomi siswa Kelas VIII SMPN 6 Pariaman,
(2) Pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar ekonomi siswa kelas VIII SMPN 6
Pariaman, (3) Terdapat interaksi antara metode tipe dialog antar teman sekelas dan motivasi
belajar terhadap hasil belajar siswa kelas VIII SMPN 6 Pariaman.
Penelitian ini adalah penelitian Eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah
seluruh siswa kelas VIII SMP N 6 Pariaman sebanyak 102 orang dengan sampel sebanyak
50 orang, dengan menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian ini berupa
tes dan angket. Uji coba tes dan angket penelitian dilakukan untuk menentukan validitas dan
reliabilitas intrumen penelitian. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan
analisis induktif yang terdiri dari uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis dengan
ANOVA.
Berdasarkan analisis data diperoleh nilai rata- rata variabel motivasi belajar kelas
eksperimen tergolong ke dalam kategori tinggi dan rata- rata skor motivasi belajar kelas
kontrol juga tergolong kategori tinggi.
Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa (1) Siswa yang diajar dengan metode tipe
dialog antar teman sekelas lebih tinggi hasil belajarnya dibandingkan dengan siswa yang
diajar secara ceramah bervariasi pada mata pelajaran ekonomi kelas VIII SMPN 6 Pariaman
(Sig= 0.001), (2) Siswa yang motivasi belajarnya tinggi memiliki hasil belajar yang tinggi
dibandingkan dengan siswa yang rendah motivasi belajarnya pada mata pelajaran ekonomi
kelas VIII SMPN 6 Pariaman (Sig= 0.000), (3) Terdapat interaksi antara metode dengan
motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas VIII SMPN 6 Pariaman
(Sig = 0.044)
| Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | METODE BELAJAR AKTIF TIPE DIALOG |
| Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions L Education > LC Special aspects of education |
| Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Ekonomi-S1 |
| Depositing User: | Arlianis Arlianis S.IP |
| Date Deposited: | 30 Oct 2025 03:28 |
| Last Modified: | 30 Oct 2025 03:28 |
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/28169 |
