Pertumbuhan 44969/2003 : Analisis Pertumbuhan Ekonomi Sumatera Barat ( Pendekatan Model Keyness )

Oktoberista, Meta (2008) Pertumbuhan 44969/2003 : Analisis Pertumbuhan Ekonomi Sumatera Barat ( Pendekatan Model Keyness ). Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_META OKTOBERISTA-44969-2008.pdf] Text
final_B1_META OKTOBERISTA-44969-2008.pdf

Download (210kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis (1) Pengaruh Pengeluaran
Pemerintah Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Sumatera Barat. (2) Pengaruh Ekspor
Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Sumatera Barat. (3) Pengaruh Investasi Terhadap
Pertumbuhan Ekonomi di Sumatera Barat. (4) Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi
Terhadap Konsumsi Daerah Sumatera Barat. (5) Pengaruh Perumbuhan Ekonomi
Terhadap Impr di Sumatera Barat.
Penelitian ini tergolong ke dalam penelitian deskriptif dan asosiatif. Data yang
digunakan adalah data time series dari tahun 1996-2006, yang dikumpulkan melalui
dokumentasi dari instansi pemerintah yang terkait. Data diolah dengan menggunakan
analisis statistic deskriptif dan induktif dengan α = 0.05 yang terdiri atas regresi linear
berganda uji t dan uji f. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pengeluaran
pemerintah, investasi, ekspor, konsumsi, impor dan variabel terikat adalah
pertumbuhan ekonomi.
Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa (1) Pengeluaran Pemerintah tidak
berpengaruh signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Sumatera Barat thitung kecil
dari ttabel ( 0,499 < 2,365 ). (2) Ekspor berpengaruh signifikan terhadap Pertumbuhan
Ekonomi di Sumatera Barat thitung besar dari ttabel ( 4,029 > 2,365 ). (3) Investasi
berpengaruh signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Sumatera Barat thitung
besar dari ttabel ( 2,513 > 2,365 ). (4) Pengeluaran Pemerintah, Ekspor, Investasi secara
bersama-sama berpengaruh secara signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi di
Sumatera Barat. Dimana F Hitung lebih besar dari F tabel ( 10,127 > 3,97 ), sumbangan
ketiga variabel bebas dalam penelitian ini terhadap pertumbuhan ekonomi di
Sumatera Barat adalah sebesar 81,30 persen. (5) Pertumbuhan Ekonomi berpengaruh
signifikan terhadap Konsumsi di Sumatera Barat thitung besar dari ttabel ( -0,635 < -2,262
). (6) Pertumbuhan Ekonomi tidak berpengaruh signifikan terhadap Impor di
Sumatera Barat thitung kecil dari ttabel ( -4,102 < -2,262 ).
Berdasarkan kesimpulan hasil penelitian, maka penulis menyarankan beberapa
hal sebagai berikut : (1) Pemanfaatan pengeluaran pemerintah hendaknya dapat
dilakukan secara efisien dan efektif agar kegiatan pemerintah dapat memberikan
dukungan terhadap perekonomian Sumatera Barat. (2) Kegiatan ekspor hendaknya
ditingkatkan lagi agar dapat memperoleh devisa yang lebih besar dengan cara
memberikan kemudahan kepada para eksportir yang memberikan berbagai insentif
tentang perdagangan luar negeri. (3) Pemerintah hendaknya memberikan kemudahan
kepada calon investor untuk melakukan kegiatan usahanya di Sumatera Barat
sehingga kegiatan perekonomian akan lebih semarak dan diharapkan dapat
meningkatkan pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan. (4) Agar konsumsi
masyarakat terus meningkat maka sangat diperlukan kebijakan pengeluaran
pemerintah, karena melalui pengeluaran pemerintah tersebut akan menyebabkan
meningkatnya PDRB dan akan mengacu pada peningkatan pertumbuhan ekonomi
suatu daerah. (5) Pemerintah hendaknya menekan laju impor untuk meningkatkan
pendapatan daerah (PDRB).

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Pembangunan-S1
Depositing User: Umma Mardhotillah A.Md.
Date Deposited: 28 Oct 2025 02:10
Last Modified: 28 Oct 2025 02:10
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/27920

Actions (login required)

View Item
View Item