Fajriah, Sri Dessy (2011) Hubungan Antara Konsep Diri dengan Penyesuaian Sosial Siswa Akselerasi di SMA Negeri 1 Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![final_B1_SRI_DESSY_FAJRIAH_72503_556_2011.pdf [thumbnail of final_B1_SRI_DESSY_FAJRIAH_72503_556_2011.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
final_B1_SRI_DESSY_FAJRIAH_72503_556_2011.pdf
Download (497kB)
Abstract
Penelitian ini beranjak dari fenomena yang ada bahwa siswa akselerasi memiliki konsep diri yang positif dan kehidupan sosial yang lebih tinggi dari siswa lainnya. Namun siswa akselerasi lebih mengutamakan perkembangan kognitif makanya siswa akselerasi cendrung sedikit memiliki waktu untuk berinteraksi dengan lingkungan sosialnya. Sebagai siswa akselerasi, individu akan banyak mengalami hambatan dalam perkembangan sosialnya seperti ditolak oleh kelompok teman sebaya lainnya, adanya labeling dan sedikitnya waktu untuk mengikuti kegiatan-kegiatan sosial, namun semua itu dapat diatasi dengan konsep diri yang dimiliki oleh siswa akselerasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan penyesuaian sosial. Konsep diri merupakan salah satu yang dapat menentukan keberhasilan remaja untuk menyesuaikan diri secara sosial terhadap lingkungannya. Seseorang yang memiliki konsep diri positif akan menerima dirinya sesuai kondisi lingkungan sosialnya. Penerimaan diri siswa akselerasi terhadap keadaan dan kondisi dirinya juga berpeluang menciptakan penyesuaian sosial dengan baik. Hipotesis penelitian ini adalah konsep diri mempunyai hubungan dengan penyesuaian sosial siswa akselerasi di SMA Negeri 1 Padang. Penelitian ini menggunakan teknik analisis korelasional untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara konsep diri dengan penyesuaian sosial siswa akselerasi di SMA Negeri 1 Padang. Populasi penelitian adalah seluruh siswa akselerasi SMA Negeri 1 Padang yang berjumlah 43 orang, sedangkan sampel pada penelitian ini adalah seluruh populasi yang telah memenuhi kriteria untuk dijadikan sampel yaitu sebanyak 43 orang. Alat pengumpulan data menggunakan skala konsep diri yang berjumlah 58 butir pernyataan dan skala penyesuaian sosial yang berjumlah 59 butir pernyataan. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dan linearitas serta uji korelasi product moment dari Karl Pearson menggunakan SPSS 15.0 for windows. Dari hasil penelitian terlihat bahwa terdapat hubungan positif yang sangat signifikan antara konsep diri dengan penyesuaian sosial siswa akselerasi di SMA Negeri 1 Padang. Terbukti dari hasil uji hipotesis didapatkan koefisien korelasi r sebesar 0,829 dan p = 0,000 (p<0,01). Dengan demikian hipotesis kerja yang dikemukakan terdapat hubungan antara konsep diri dengan penyesuaian sosial siswa akselerasi di SMA Negeri 1 Padang diterima.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | konsep diri, penyesuaian sosial, siswa akselerasi |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling-S1 |
Depositing User: | Faldo Aldiasep |
Date Deposited: | 10 Oct 2025 07:26 |
Last Modified: | 10 Oct 2025 07:26 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/26806 |