Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabilitas dan Konsentrasi Kepemilikan Institusional Terhadap Luas Pengungkapan Sukarela. Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI

Afriani, Roza (2011) Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabilitas dan Konsentrasi Kepemilikan Institusional Terhadap Luas Pengungkapan Sukarela. Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_6_ROZA_AFRIANI_84383_2011.pdf] Text
final_B1_6_ROZA_AFRIANI_84383_2011.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Pengaruh ukuran perusahaan terhadap luas pengungkapan sukarela. (2) Pengaruh profitabilitas terhadap luas pengungkapan sukarela. (3) Pengaruh konsentrasi kepemilikan institusional terhadap luas pengungkapan sukarela. Jenis penelitian ini adalah kausatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2007-2009, pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling. Metode pengumpulan data dengan teknik dokumentasi dari data-data yang dipublikasikan oleh perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa : (1) Ukuran perusahaan berpengaruh signifikan positif terhadap luas pengungkapan sukarela dengan nilai t hitung > t yaitu 2,564 > 1,6759 (sig 0,013 < sig 0,05) dan β 2,897. (2) Profitabilitas berpengaruh signifikan positif terhadap luas pengungkapan sukarela dengan nilai t tabel hitung > t yaitu 3,057 > 1,6759 (sig 0,004 < 0,05) dan β 1,077. (3) Konsentrasi kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap luas pengungkapan sukarela dengan nilai t tabel i hitung < t yaitu -0,726 < 1,6759 (sig 0,471 > 0,05) dan β -10,057. Sehingga dapat disimpulkan bahwa luas pengungkapan sukarela dipengaruhi oleh ukuran perusahaan dan profitabilitas. Sedangkan konsentrasi kepemilikan institusional tidak mempengaruhi luas pengungkapan sukarela. tabel Saran dalam penelitian ini antara lain : (1) Bagi perusahaan emiten hendaknya meningkatkan pengungkapan sukarela dalam laporan tahunan. (2) Bagi peneliti berikutnya dapat menambahkan faktor lain yang mempengaruhi luas pengungkapan sukarela dan menambah periode pengamatan penelitian.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Konsentrasi Kepemilikan Institusional, Luas Pengungkapan Sukarela
Subjects: A Accountant
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi-S1
Depositing User: Yola Aprilia Putri
Date Deposited: 23 Jul 2025 02:25
Last Modified: 23 Jul 2025 02:25
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/16448

Actions (login required)

View Item
View Item