Basri, Juwita (2015) Peningkatan Kemampuan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan Voli di TK Bundo Kanduang Kecamatan Sungai Geringging Kabupaten Padang Pariaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_4_JUWITA_BASRI_58799_292_2015.pdf [thumbnail of B1_4_JUWITA_BASRI_58799_292_2015.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_4_JUWITA_BASRI_58799_292_2015.pdf
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan motorik kasar anak Kelompok B1 TK Bundo Kanduang Kecamatan Sungai Geringging. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar anak dalam mengayunkan tangan, berlari, dan melompat melalui permainan voli.
Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah anak kelompok B1 TK Bundo Kanduang Kecamatan Sungai Geringging yang berjumlah 14 orang. Penelitian dilakukan pada bulan September – Oktober 2014, sebanyak dua siklus dengan masing - masing siklus tiga kali pertemuan. Teknik pengumpulan data observasi, dan alat pengumpulan datanya pedoman observasi. Data diolah dengan rumus persentase.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kemampuan motorik kasar anak dalam kemampuan menganyunkan tangan melalui permainan voli meningkat dengan baik. (2) Kemampuan motorik kasar anak di dalam kemampuan berlari juga mengalami peningkatan yang sangat baik. (3) Kemampuan motorik kasar anak dalam kemampuan melompat juga meningkat dengan baik. Disarankan kepada (1) Bagi pendidik PAUD, agar dapat menggunakan permainan voli sebagai salah satu usaha untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar anak.
(2) Bagi Pengelola, agar memfasilitasi guru untuk melakukan kegiatan permainan voli dalam rangka meningkatkan kemampuan motorik kasar anak. (3) Bagi orang tua, agar menggunakan kegiatan permainan voli dirumah untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar anak. (4) Bagi Peneliti selanjutnya, diharapkan meneliti variabel lain yang belum di teliti pada penelitian ini, agar mengembangkan model permainan voli yang lebih menarik lagi
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah-S1 |
Depositing User: | Risna Juita S.Sos |
Date Deposited: | 22 May 2025 02:39 |
Last Modified: | 22 May 2025 02:39 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/11704 |