Pengaruh Minat Belajar dan Kompetensi Guru Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas X Jurusan Teknik Komputer Jaringan di SMK Negeri 2 Padang Panjang

Firdaus, Hendri (2022) Pengaruh Minat Belajar dan Kompetensi Guru Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas X Jurusan Teknik Komputer Jaringan di SMK Negeri 2 Padang Panjang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_07_Hendri_Firdaus_18329115_9_2022.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan hasil belajar yang kurang maksimal, rendahnya partisipasi siswa serta belum optimalnya kompetensi guru sehingga berdampak pada hasil belajar. Penelitian ini bertujuan 1) untuk mengetahui seberapa besar pengaruh minat belajar terhadap hasil belajar, 2) untuk mengetahui pengaruh kompetensi guru terhadap hasil belajar, 3) untuk mengetahui pengaruh minat belajar dan kompetensi guru secara bersama-sama terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas X TKJ di SMK Negeri 2 Padang panjang. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X TKJ sebanyak 95 siswa. Teknik Sampel penelitian ini yaitu total sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui angket. Analisis data mengunakan analisis data deskriptif, korelasi, regresi, serta uji hipotesis, dengan minat belajar (X1) berada pada kategori sedang yaitu sebesar 67% dan kompetensi guru (X2) berada pada kategori sedang yaitu sebesar 64% dan hasil belajar siswa (Y) berada pada kategori sedang yaitu sebesar 62%. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh, pertama minat belajar siswa memberikan kontribusi sebesar r 2 x 100% = (0,335) 2 x 100% = 11,2%, kedua kompetensi guru memberikan kontribusi sebesar r 2 x 100% = (0,387) 2 x 100% = 15%, ketiga pengaruh antara minat belajar dan kompetensi guru secara bersamasama terhadap hasil belajar yaitu r 2 x 100% = (0,649) 2 x 100% = 42,1%

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSulaiman, SulaimanUNSPECIFIED
CorrectorRahman, RiniUNSPECIFIED
CorrectorWirdati, WirdatiUNSPECIFIED
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Agama Islam-S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 29 Jul 2024 03:07
Last Modified: 29 Jul 2024 03:07
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53089

Actions (login required)

View Item View Item