Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik dalam Pembelajaran Tematik Terpadu Menggunakan Model Learning Cycle (LC) di Kelas IV SD Negeri 19 Ambacang Anggang Kabupaten Pasaman

Indriani, Zulfira (2022) Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik dalam Pembelajaran Tematik Terpadu Menggunakan Model Learning Cycle (LC) di Kelas IV SD Negeri 19 Ambacang Anggang Kabupaten Pasaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_06_ZULFIRA_INDRIANI_18129149_4723_2022.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik hal ini disebabkan guru belum menggunakan model pembelajaran inovatif yang dapat menarik perhatian peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar tematik terpadu dengan menggunakan model Learning Cycle (LC) di kelas IV SD Negeri 19 Ambacang Anggang Kabupaten Pasaman. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Dilaksanakan dalam dua siklus, yaitu siklus I terdiri dari 2 pertemuan dan siklus II terdiri dari 1 pertemuan. Di setiap siklus meliputi empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas IV SD Negeri 19 Ambacang Anggang dengan jumlah peserta didik 24 orang, 13 peserta didik perempuan dan 11 peserta didik laki – laki. Teknik pengumpulan data berupa observasi, tes, dan non tes. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan pada: a) RPP siklus I dengan rata – rata 82% (baik), dan siklus II 94% (sangat baik), b) pelaksanaan pada aspek guru siklus I dengan rata – rata 84% (baik) dan siklus II 97% (sangat baik), dan pada aspek peserta didik siklus I dengan rata – rata 84% (baik) dan siklus II 97% (sangat baik), c) Hasil belajar peserta didik siklus I dengan rata – rata 74% (cukup dan siklus II 91% (sangat baik). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model Learning Cycle dapat meningkatkan hasil belajar tematik terpadu pada peserta didik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorRahmatina, RahmatinaUNSPECIFIED
CorrectorYunisrul, YunisrulUNSPECIFIED
CorrectorZuardi, ZuardiUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 15 Dec 2022 02:47
Last Modified: 15 Dec 2022 02:47
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/41277

Actions (login required)

View Item View Item