Gambaran Sumber Belajar dalam Usaha Produktif Jamur Tiram Program Life Skill Menurut Warga Belajar di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kabupaten Agam

Hendi, Arif Febri (2017) Gambaran Sumber Belajar dalam Usaha Produktif Jamur Tiram Program Life Skill Menurut Warga Belajar di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kabupaten Agam. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_04_ARIF_FEBRI_HENDI_17991_634_2017.pdf] Text
B1_04_ARIF_FEBRI_HENDI_17991_634_2017.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh tingginya minat warga belajar untuk mengikuti kegiatan usaha produktif jamur tiram sehingga mencapai keberhasilan yang bisa membantu perokonomian masyarakat yang mengikutinya di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kabupaten Agam. Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran sumber belajar dalam usaha produktif jamur tiram di sanggar kegiatan belajar (SKB) Kabupaten Agam yang di lihat dari aspek penguasaan materi sumber belajar, keterampilan sumber belajar, dan sikap sumber belajar. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan populasi 20 orang sekaligus menjadi sampel denga teknik penarikan sampel memakai metode jenuh sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan analisis data menggunakan perhitungan persentase. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa sumber belajar dalam usaha produktif jamur tiram di sanggar kegiatan belajar (SKB) adalah (1) sebagian besar warga belajar merasa terbantu terhadap pengatahuan yang di miliki sumber belajar dalam materi pembuatan jamur tiram, (2) sebagian besar warga belajar merasa memiliki keahlian terhadap keterampilan yang di miliki sumber belajar, (3) sebagian besar warga belajar merasa senang dan peduli terhadap sikap yang di miliki sumber belajar. Berdasarkan hasil penelitian maka disarankan kepada sumber belajar selalu memberikan atau menerapkan ilmu yang di perolehnya ke masyarakat, dan kepada warga belajar, ilmu yang didapat hendaklah menjadi bermanfaat dalam kehidupan.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Sumber Belajar, Life Skill
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah-S1
Depositing User: RAJANA RAJANA
Date Deposited: 02 May 2025 07:38
Last Modified: 02 May 2025 07:38
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/9592

Actions (login required)

View Item
View Item