Rahayu, Riri (2014) Penyelenggaraan Pendidikan Inklusif bagi Anak Tunanetra Low Vision: Deskriptif Kualitatif di SMAN 3 Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_2_RIRI_RAHAYU_17924_5221_2014.pdf [thumbnail of B1_2_RIRI_RAHAYU_17924_5221_2014.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_2_RIRI_RAHAYU_17924_5221_2014.pdf
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi dari pentingnya penyelenggaraan
pendidikan inklusifdiselengarakandenganbaik.Pelaksanaan pembelajaran pada
pendidikan inklusifharus mempertimbangkan prinsip-prinsip pembelajaran yang
disesuaikan dengan karakteristik belajar peserta didik. Selain itu, aksesibilitas bagi
anak berkebutuhan khusus di sekolah inklusif harus diperhatikan oleh
sekolah.Penelitianinidilakukanuntukmelihat pelaksanaan pembelajaran
danaksesibilitas bagianaktunanetra low vision.Penelitianinidilakukandi SMAN 3
Padang, meneliti tentang penyelenggaraan pendidikan inklusif.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang bertujuan
untuk mendeskripsikan penyelenggaraan pendidikan inklusif bagi anak tunanetra
low vision. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi,
wawancara dan studi dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah anak tunanetra
low vision yang berada di kelas X IPS 1. Sumber data diperoleh dari wakil kepala
sekolah bidang kurikulum, wakil kepala sekolah bidang sarana dan prasarana, dan
guru mata pelajaran di kelas X IPS 1.
Dari hasil penelitian didapatkan hasil bahwa penyelenggaraan pendidikan
inklusif di SMAN 3 Padang belum sepenuhnya mengakomodasi kebutuhan anak
tunanetra low vision. Pelaksanaan pembelajaran belum memperhatikan kebutuhan
dan kemampuan anak tunanetra low vision. Dalam aksesibilitas fisik sekolah telah
megusahakan kemudahan akses bagi anak tunanetra low vision. Aksesibilitas nonfisik,
RPP dan media pembelajaran yang digunakan belum dimodifikasi sesuai
dengan kebutuhan anak tunanetra low vision.Untuk itu, disarankan pada guru
untuk memodifikasi RPP, media pembelajaran, metode pembelajaran dan
penilaian hasil belajar sesuai dengan kemampuan anak tunanetra low vision.
Disarankan juga kepada kepala sekolah agar aksesibilitas yang belum aksesibel
diperbaiki
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa-S1 |
Depositing User: | Risna Juita S.Sos |
Date Deposited: | 01 May 2025 14:45 |
Last Modified: | 01 May 2025 14:46 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/9427 |