Respon Keluarga terhadap Anggota Keluarga yang Menjadi Waria di Kota Padang

Kurniawan, Renno (2017) Respon Keluarga terhadap Anggota Keluarga yang Menjadi Waria di Kota Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_04_RENO_KURNIAWAN_1206077_2296_2017.pdf] Text
B1_04_RENO_KURNIAWAN_1206077_2296_2017.pdf

Download (861kB)

Abstract

Waria adalah laki-laki yang mengalami disorientasi seksual yaitu dengan lebih senang berkepribadian dan berperilaku seperti perempuan. Kehadiran waria akan memunculkan respon dari anggota keluarga terhadap waria. Tidak semua lingkungan keluarga akan dapat menerima kehadiran waria, begitu juga sebaliknya. Hal ini disebabkan karena keluargaa memiliki karakteristik tersendiri dan juga karena keluarga berada di tengah-tengah lingkungan masyarat yang akan memberikan stimulus terhadap keluarga yang memiliki anggota keluarga waria. Stimulus yang diberikan oleh masyarakat sekitar akan memunculkan respon dari anggota keluarga yang menjadi waria. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan respon-respon anggota keluarga terhadap anggota keluarga yang menjadi waria di Kota Padang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori Pertukaran Individu dari Geoge Caspar Homans. Teori ini mengkaji pertukaran pada level individu, di mana asumsi dasarnya adalah dalam sebuah benuk pertukaran terdapat cost, reward, punishment, dengan artian apabila seseorang berhasil memperoleh ganjaran atau menghindari hukuman, maka ia akan cenderung mengulangi tindakan tersebut. Tindakan itu digambarkan oleh Homans dengan proposisi-proposisi yang diajukannya yaitu proposisi sukses, proposisi stimulus, proposisi nilai, proposisi agresi, proposisi rasionalitas, dan proposisi deprivasikejemuan. Penelitian ini dilakukan pada bulan November 2016 sampai Januari 2017, melalui pendekatan kualitatif dengan tipe studi kasus. Penelitian ini dilakukan di Kota Padang. Pemilihan informan dilakukan secara snowball sampling. Informan dalam penelitian ini berjumlah 16 orang. Dalam penelitian ini, teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi partisipasi pasif dan pengamatan, wawancara mendalam dan studi dokumentasi. Untuk memperoleh keabsahan data dilakukan triangulasi data. Triangulasi yang dilakukan yaitu triangulasi sumber. Penelitian ini dianalisis dengan analisis interaktif yang dikemukakan oleh Milles dan Huberman, yang terdiri dari 3 (tiga) komponen yaitu reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa respon yang muncul dari anggota keluarga adalah berbeda yaitu diterima dan ditolaknya waria. Adapun hasil penelitian meliputi (1) Diterima, yang meliputi proses penerimaan seperti (a) Diterima sebagai tulang punggung keluarga, (b) Menerima dan memahami keadaan waria, dan (c) Mendukung bakat yang dimiliki waria. Berikutnya yang kedua adalah (2) Ditolak, yang meliputi proses penolakan seperti (a) Dikucilkan dari lingkungan keluarga dan (b) Diusir dari keluarga.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Respon, Waria dan Keluarga
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HM Sociology
H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi-S1
Depositing User: FAUZZIYAH FAUZZIYAH
Date Deposited: 01 May 2025 13:27
Last Modified: 01 May 2025 13:27
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/9331

Actions (login required)

View Item
View Item