Mawarriyani, Ulfa (2016) Pergeseran Budaya Minangkabau dalam Novel Bako Karya Darman Moenir. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_2_ULFA_MAWARRIYANI_18186_3864_2016.pdf [thumbnail of B1_2_ULFA_MAWARRIYANI_18186_3864_2016.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_2_ULFA_MAWARRIYANI_18186_3864_2016.pdf
Download (2MB)
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) mendeskripsikan pergeseran sistem perkawinan adat Minangkabau dalam novel Bako karya Darman Moenir. (2) mendeskripsikan pergeseran sistem kekerabatan dalam novel Bako karya Darman Moenir. (3) mendeskripsikan pergeseran sistem harta warisan dalam novel Bako karya Darman Moenir. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Data penelitian ini adalah dialog-dialog antartokoh dan narasi dari penulis yag mengungkapkan adanya pergeseran budaya Minangkabau dalam novel Bako karya Darman Moenir. Sumber penelitian ini adalah novel Bako karya Darman Moenir yang diterbitkan oleh Balai Pustaka, Jakarta tahun 1983 sebanyak 102 halaman. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan cara (1) membaca dan memahami novel Bako karya Darman Moenir. (2) menetapkan tokoh utama dan tokoh pendamping dalam novel Bako karya Darman Moenir sesuai dengan tabel format identifikasi tokoh utama dan tokoh pendamping. (3) mengiventarisasi data yang berhubungan dengan struktur tokoh yang berkaitan dengan pergeseran budaya Minangkabau. Penganalisisan data dilakukan dengan cara berikut. Pertama, membaca dan memahami novel secara keseluruhan. Kedua, melakukan studi pustaka untuk mendapatkan bahan kepustakaan yang dijadikan pedoman bagi peneliti. Ketiga, menandai setiap bagian novel yang berhubungan dengan pergeseran budaya Minangkabau. Keempat, menginventarisasi data sesuai dengan objek penelitian, berdasarkan format inventarisasi data. Kelima, menarik kesimpulan dan menulis laporan. Berdasarkan hasil analisis data yang telah dilakukan terhadap novel Bako karya Darman Moenir, dapat disimpulkan (1) pergeseran budaya Minangkabau yang perkawinan adat Minangkabau yang ditemukan adalah tidak menampilkan sistem perkawinan yang dianjurkan di Minangkabau, perkawinan awak samo awak, menikahi seorang perempuan janda yang berasal dari rantau, membawa istri tinggal menetap di rumah keluarga suami, dan laki-laki yang menjadi pemkrakarsa perkawinan. (2) pergeseran sistem kekerabatan adat Minangkabau yang ditemukan adalah hubungan antara mamak dan kemenakan, dan hubungan antara induk bako dan anak pisang, kemenakan laki-laki tidak mendapat bimbingan dari mamaknya melainkan dari induk bakonya. (3) pergeseran sistem harta warisan adat Minangkabau yang ditemukan adalah membagi harta warisan kepada ahli waris yang tidak berhak dan penggadaian harta warisan yang tidak sesuai dengan ketentuan adat Minangkabau.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pergeseran Budaya Minangkabau, Novel Bako, Sistem Perkawinan, Kekerabatan, dan Harta Warisan |
Subjects: | P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania P Language and Literature > PN Literature (General) |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia-S1 |
Depositing User: | KEISHA KEISHA |
Date Deposited: | 29 Apr 2025 07:44 |
Last Modified: | 29 Apr 2025 07:44 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/9021 |