Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Matematika Peserta Didik Kelas VII UPTD SMP Negeri 1 Kec. Kapur IX

Fauzan, Fauzan (2021) Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Matematika Peserta Didik Kelas VII UPTD SMP Negeri 1 Kec. Kapur IX. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_01_FAUZAN_1305574_264_2022.pdf] Text
B1_01_FAUZAN_1305574_264_2022.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat sejauh mana pengaruh motivasi
terhadap hasil belajar peserta didik kelas VII UPTD SMP Negeri 1 Kec. Kapur
IX. Motivasi memiliki peranan yang sangan penting dalam berbagai kegiatan,
salah satunya dalam kegiatan pembelajaran. Kegiatan pembelajaran dikatakan
berhasil jika hasil belajar peserta didik baik. Hasil belajar yang baik dan
memuaskan akan diperoleh peserta didik apabila motivasi belajar yang timbul dari
dalam diri maupun dari luar diri peserta didik besar, sehingga peserta didik
tersebut akan melakukan hal yang dibutuhkan agar tujuannya tercapai.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan
pendekatan korelasional. Populasi dari penelitian ini adalah peserta didik kelas
VII UPTD SMP Negeri 1 Kec. Kapur IX dengan sampel penelitian sebanyak 51
orang peserta didik. Data motivasi belajar diperoleh dari penyebaran kuesioner
atau angket yang terdiri dari 30 butir pernyataan dengan skala likert. Data hasil
belajar matematika diperoleh dari nilai Ujian Akhir Semester Ganjil Tahun
Pembelajaran 2020/2021. Pada penelitian ini jenis analisis data yang digunakan
adalah korelasi product moment dengan sumbangan variabel X terhadap variabel
Y ditentukan dengan rumus koefisien determinasi (KP).
Hasil analisis menunjukkan nilai koefisien korelasi rhitung > rtabel (0,926 >
0,273) pada taraf signifikan 5%. Dengan nilai KP sebesar 85% , artinya motivasi
belajar terhadap hasil belajar matematika peserta didik memiliki pengaruh sebesar
85% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam
penelitian ini. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang
positif dan signifikan antara motivasi belajar terhadap hasil belajar peserta didik
kelas VII UPTD SMP Negeri 1 Kec. Kapur IX.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika-S1
Depositing User: Ridha Prima Adri S.Sos
Date Deposited: 23 Apr 2025 10:20
Last Modified: 23 Apr 2025 10:20
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/7415

Actions (login required)

View Item
View Item