Edigan, Firman (2011) Penggunaan Media Berbasis Komputer dengan Metode Inkuiri untuk Meningkatkan Hasil Belajar Fisika Mahasiswa Program Studi Matematika FKIP UIR. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_1_FIRMAN_EDIGAN_93189_3021_2012.pdf [thumbnail of B1_1_FIRMAN_EDIGAN_93189_3021_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_1_FIRMAN_EDIGAN_93189_3021_2012.pdf
Download (209kB)
Abstract
Penelitian ini berawal dari rendahnya hasil belajar Fisika mahasiswa
Program Studi Matematika FKIP UIR. Hal ini terlihat pada nilai mahasiswa
yang masih banyak mendapatkan nilai di bawah nilai B sehingga
pembelajaran Fisika belum berjalan sebagaimana yang diharapkan.
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan proses peningkatan hasil
belajar Fisika mahasiswa Program Studi Matematika FKIP UIR dengan
penggunaan media berbasis komputer melalui metode inkuiri. Subyek
penelitian adalah mahasiswa semester I kelas I.E Prodi Matematika
Universitas Islam Riau tahun ajaran 2010/2011 berjumlah 39 orang.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas.
Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus selama delapan kali pertemuan dan
dua kali pertemuan untuk tes hasil belajar. Setiap pertemuan, pembelajaran
dengan metode inkuiri dengan lima tahap yaitu terdiri dari merumuskan
masalah, merumuskan hipotesis, mengumpulkan data, menguji hipotesis dan
menarik kesimpulan.
Temuan penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media berbasis
komputer dengan metode inkuiri dapat meningkatkan hasil belajar Fisika
mahasiswa Prodi Matematika FKIP UIR. Peningkatan tersebut terlihat pada
hasil tes siklus I dengan nilai rata-rata 68,85 dengan nilai ≥ B hanya 58,97 %
dan siklus II dengan nilai rata-rata 76,41 dengan nilai ≥ B sebesar 79,49 %.
Secara umum proses pembelajaran pada penelitian tindakan yang telah
dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar sudah optimal.
Item Type: | Thesis (Masters/Tesis) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Teknologi Pendidikan-S2 |
Depositing User: | Umma Mardhotillah A.Md. |
Date Deposited: | 23 Apr 2025 10:20 |
Last Modified: | 23 Apr 2025 10:20 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/7400 |