Pratiwi, Yuni Inhilia (2017) Meningkatkan Fokus Perhatian Anak dengan Gangguan Pemusatan Perhatian dan Hiperaktivitas Melalui Media Instruksional Edukatif: Single Subject Research di Kelas Dasar I SLB Negeri 1 Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_02_YUNI_INHILIA_PRATIWI_1300128_4374_2017.pdf [thumbnail of B1_02_YUNI_INHILIA_PRATIWI_1300128_4374_2017.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_02_YUNI_INHILIA_PRATIWI_1300128_4374_2017.pdf
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini di latarbelakangi oleh permasalahan yang peneliti temukan di lapangan, yaitu seorang anak dengan GPPH kelas Dasar I di SLB Negeri 1 Padang, yang mengalami hambatan dalam mempertahankan fokus perhatian akibat perilaku hiperaktifnya, sehingga ia tidak dapat bertahan duduk dengan tenang saat kegiatan pembelajaran berlangsung. Penelitian ini bertujuan untuk menyatakan bahwa, dengan menggunakan media instruksional edukatif video cerita, dapat meningkatkan ketahanan duduk dalam memfokuskan perhatian bagi anak dengan GPPH.
Metodologi penelitian yang digunakan adalah single subject research (SSR) dengan disain A-B-A dan teknik analisis visual gafik. Subjek penelitian adalah anak dengan GPPH kelas dasar I, pengukuran variabelnya diukur menggunakan durasi waktu dengan alat stopwatch.
Hasil analisis ketahanan duduk memfokuskan perhatian pada anak yakni kondisi baseline (A1) sebanyak lima kali pertemuan, hanya mampu dicapai anak selama 3 menit. Kondisi intervensi (B) sebanyak tujuh kali pengamatan dengan durasi tertinggi mencapai 13 menit dan kondisi baseline (A2) mencapai 10 menit. Hasil penelitian ini ditunjukkan pada analisis data dalam kondisi dan analisis data antar kondisi yang menunjukkan kecenderungan stabilitas, estimasi kecenderungan arah yang meningkat dan overlape yang memiliki persentase rendah, sehingga adanya perubahan kemampuan ketahanan duduk dalam memfokuskan perhatian pada anak dengan GPPH. Dari hasil perolehan data, dapat disimpulkan bahwa media instruksional edukatif ini efektif digunakan untuk meningkatkan ketahanan duduk dalam memfokuskan perhatian menyimak cerita pada anak dengan GPPH.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | HIPERAKTIVITAS MELALUI MEDIA INSTRUKSIONAL EDUKATIF |
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa-S1 |
Depositing User: | Arlianis Arlianis S.IP |
Date Deposited: | 23 Apr 2025 10:19 |
Last Modified: | 25 Apr 2025 01:51 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/7391 |