Eliza, Netri (2013) Hubungan Cara Orang Tua Mendidik Anak dengan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas VII SMPN 30 Sijunjung. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_2_NETRI_ELIZA_89237_2044_2013.pdf [thumbnail of B1_2_NETRI_ELIZA_89237_2044_2013.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_2_NETRI_ELIZA_89237_2044_2013.pdf
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa dalam mata pelajaran IPS Materi Sejarah di SMPN 30 Sijunjung. Di samping itu permasalahan yang
ditemukan adalah banyak siswa yang membuat PR di dalam kelas bahkan ada yang tidak membuat sama sekali. Salah satu factor yang menyebabkan terjadinya masalah tersebut
diduga cara yang diterapkan orang tua dalam mendidik anak mereka. Sehubungan dengan itu peneliti melakukan penelitian dengan judul “Hubungan Cara Orang Tua Mendidik Anak Dengan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas VII di SMPN 30 Sijunjung”. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Hubungan Cara Orang Tua Mendidik Anak dengan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas VII Di SMPN 30 Sijunjung.Jenis penelitian ini tergolong penelitian ex post facto. Populasi dalam penelitian
ini adalah semua siswa kelas VII di SMPN 30 Sijunjung. Sampel penelitian diambil dengan teknik random sampling. Jumlah sampel sebanyak 39 orang. Teknik yang
digunakan dalam pengumpulan data adalah dengan menggunakan angket, dokumen.Teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas dengan rumus Lilliefors, uji
hipotesis dengan rumus Analisis of variant (anova tunggal).
Secara keseluruhan hasil uji hipotesis dengan rumus Analisi of variant (anova tungal) diperoleh nilai F hitung
34,02 sedangkan nilai F 3,26. Hal ini berarti terdapat
hubungan antara Cara orang tua mendidik anak dengan hasil belajar IPS siswa Kelas VII di SMPN 30 Sijunjung. Dari tiga indikator cara orang tua mendidik anak, berdasarkan
rumus Tukay’s HSD terdapat perbedaan yang signifikan antara rata-rata nilai siswa yang di didik dengan cara otoriter, demokratis dan acuh tak acuh.anak yang di didik dengan
cara otoriter memiliki rata-rata 48,46. Anak yang di didik dengan cara demokratis memiliki rata-rata 71,87 dan anak yang di didik dengan cara acuh tak acuh memiliki ratarata
41,11. Dari tiga indikator cara orang tua mendidik semuanya terdapat hubungan dengan hasil belajar siswa yaitu segi penerapan peraturan dengan Fo 31,226 > Ftab 3,26.
Dari segi memberi perhatian dengan Fo 30,618 > Ftab 3,26. Dari segi pemberian hukuman dengan Fo 20,84 > Ftab 3,26. Dari segi bimbingan belajar dengan Fo 47,057 >Ftab 3,26.dari segi Memberi dukungan dengan Fo 17,077 Ftab 3,26 dan komunikasi dengan Fo 13,702 dengan Ftab 19,47. tabel
Berdasarkan hasil anilisa data yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara cara yang diterapkan orang tua dalam mendidik anak terhadap
hasil belajar siswa di SMPN 30 Sijunjung. Rata-rata nilai anak yang didik dengan cara demokratis lebih baik dari pada anak yang di didik dengan cara otoriter dan acuh tak
acuh.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Subjects: | D History General and Old World > D History (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah-S1 |
Depositing User: | Sri Yulianti S.IP |
Date Deposited: | 23 Apr 2025 07:21 |
Last Modified: | 23 Apr 2025 07:21 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/7365 |