Sari, Novita (2014) Pengaruh Pemberian Tugas Rumah Berupa Peta Konsep Bergambar dalam Model Pembelajaran Kooperatif tipe Group Investigation (GI) terhadap kompetensi belajar biologi siswa kelas XI IPA SMAN 2 Batusangkar. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_3_NOVITA_SARI_54878_4704_2014.pdf [thumbnail of B1_3_NOVITA_SARI_54878_4704_2014.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_3_NOVITA_SARI_54878_4704_2014.pdf
Download (4MB)
Abstract
Hasil pencapaian kompetensi belajar biologi di SMAN 2 Batusangkar terlihat rendah karena pada proses pembelajaran guru kurang mengaktifkan siswa dalam menemukan konsep Biologi. Salah satu cara yang digunakan adalah dengan memberikan tugas rumah berupa peta konsep bergambar dalam model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian tugas rumah berupa peta konsep bergambar dalam model pembelajaran kooperatif Group Investigation terhadap kompetensi belajar siswa kelas XI IPA SMA Negeri Batusangkar. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksperimen, dengan rancangan The Static Group Comparison Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA SMAN 2 Batusangkar yang terdaftar pada Tahun Ajaran 2013/2014. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Purposive Sampling, sehingga terpilih kelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 3 sebagai kelas kontrol. Data penelitian meliputi hasil belajar dari tiga ranah yaitu kognitif, afektif dan psikomotor. Instrumen penelitian berupa tes hasil belajar (multiple choice test), format observasi untuk kompetensi ranah afektif, dan lembar penilaian peta konsep untuk kompetensi ranah psikomotor. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan Uji Normalitas, Uji Homogenitas, dan Uji t. Dari kegiatan penelitian yang dilakukan didapatkan data penilaian hasil belajar Biologi siswa pada tiga ranah. Pertama, pada ranah kognitif diperoleh ratarata kelas eksperimen 85,21 lebih tinggi daripada kelas kontrol yaitu 80,08. Dengan uji statistik t, didapatkan t hitung =2,46 dan t =1,68. Begitu juga dengan hasil belajar ranah psikomotor, didapatkan rata-rata kelas eksperimen 70,58 lebih tinggi dibanding kelas kontrol 61,66, sedangkan nilai t tabel hitung= 4,24 dan t =1,68. Pada ranah afektif, terlihat nilai rata-rata afektif siswa kelas eksperimen 70,08 lebih tinggi dibandingkan rata-rata afektif siswa kelas kontrol 57,55. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang berarti pemberian tugas rumah berupa peta konsep bergambar dalam model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation terhadap kompetensi belajar biologi siswa kelas XI IPA SMAN 2 Batusangkar.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peta Konsep Bergambar, Group Investigation (GI) |
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi-S1 |
Depositing User: | FAUZZIYAH FAUZZIYAH |
Date Deposited: | 23 Apr 2025 07:18 |
Last Modified: | 23 Apr 2025 07:18 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/7355 |