Adriyanti, Neli (2012) Hubungan Persepsi Siswa Terhadap Keterampilan Mengajar Guru Dengan Motivasi Belajar Sejarah Siswa SMA N I Sungai Pua Tahun Pelajaran 2011/2012. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_2_NELI_ADRIYANTI_84577_5123_2012.pdf [thumbnail of B1_2_NELI_ADRIYANTI_84577_5123_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_2_NELI_ADRIYANTI_84577_5123_2012.pdf
Download (3MB)
Abstract
Motivasi mempunyai peran yang penting dalam proses pembelajaran. Motivasi dapat memberikan dorongan kepada siswa untuk lebih semangat dan aktif dalam kegiatan pembelajaran. Berdasarkan observasi yang dilakukan terlihat motivasi belajar siswa SMA N I Sungai Pua umumnya rendah. Hal ini terlihat dari kegiatan proses belajar mengajar dalam kelas, hanya beberapa siswa saja yang aktif dan tekun
mengikuti pelajaran, banyak siswa yang mengikuti aktifitas yang lain, selain belajar seperti bercerita dengan teman sebangkunya, keluar masuk local saat proses belajar
mengajar berlangsung, dalam proses belajar mengajar berlangsung tidak ada siswa yang mau bertanya, jika ada tugas yang diberikan gurunya kebanyakan siswa mengerjakannya di sekolah dan itupun melihat tugas temannya. Hal ini diduga erat kaitanya persepsi siswa tentang keterampilan mengajar guru yang dilakukan oleh guru dalam proses pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
apakah ada hubungan antara persepsi siswa terhadap keterampilan mengajar guru dengan motivasi belajar siswa dan berapa besar kontribusi antara persepsi siswa
tentang keterampilan mengajar guru dengan motivasi belajar sejarah siswa SMA N ISungai Pua. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan ex post facto
populasi dalam penelitian ini adalah siswa/siswi kelas X dan XI SMA N I Sungai Pua sebanyak 217 orang. Sampel diambil dengan cara sampel random sederhana didapatkan sampel sebanyak 55 orang. Teknik pengumpulan data adalah dengan
angket. Teknik analisis data yang digunakan antara lain uji normalitas menggunakan rumus kolmogorov Smirnov, dan uji hipotesis dengan rumus kolerasi product momentdan selanjutnya untuk melihat berapa besar sumbangan digunakan rumus koefesien determinan (KP) Hasil uji hipotesis dengan menggunakan korelasi produc moment di peroleh nilairhiting
0,508 lebih besar dari nilai rtabel 0,266, hal ini berarti ada hubungan yang signifikan antar persepsi siswa tentang keterampilan mengajar guru dengan motivasi belajar siswa (Hi di terima) dan berkontribusi sebesar 25,80 %. Berdasarkan hasil analisis korelasi dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif antara persepsi siswa terhadap keterampilan mengajar guru dengan motivasi belajar siswa SMA N 1 Sungai Pua Kab. Agam 2011/2012.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Subjects: | D History General and Old World > D History (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah-S1 |
Depositing User: | Sri Yulianti S.IP |
Date Deposited: | 23 Apr 2025 07:05 |
Last Modified: | 23 Apr 2025 07:05 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/7232 |