Saadah, Nailus (2014) Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Whole Brain Teaching (WBT) Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas IV MIN Lubuk Buaya Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_3_NAILUS_SAADAH_11733_5648_2014.pdf [thumbnail of B1_3_NAILUS_SAADAH_11733_5648_2014.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_3_NAILUS_SAADAH_11733_5648_2014.pdf
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih rendahnya hasil belajar siswa pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial. Kegiatan pembelajaran masih terpusat pada guru dan kurang melibatkan siswa secara aktif dalam kegiatan pembelajaran. Hal ini berdampak terhadap rendahnya hasil belajar siswa. Oleh karena itu, diperlukan model pembelajaran yang mampu mengaktifkan siswa diantaranya model Whole Brain Teaching (WBT). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah model Whole Brain Teaching (WBT) berpengaruh terhadap hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial Siswa kelas IV MIN Lubuk Buaya Padang tahun ajaran 2013/2014. Penelitian berbentuk kuantitatif dengan pendekatan quasy experiment. Populasi penelitian, siswa kelas IV MIN Lubuk Buaya yang berjumlah 78 orang dan teknik pengambilan sampelnya purposive sampling. Teknik pengumpulan data digunakan tes, dan alat pengumpul data lembaran tes dan lembaran jawaban siswa. Jenis data berupa hasil belajar siswa dan sumber datanya nilai siswa. Data diolah dengan uji perbedaan (t-test). Hasil penelitian diperoleh nilai rata–rata kelompok eksperimen = 81,54 dan nilai rata-rata kelompok kontrol = 73,9. Berdasarkan perhitungan t-test diperoleh t hitung = 3,0144 dan t tabel = 2,000 pada taraf signifikan 0,05, sehingga t hitung > t tabel. Dapat disimpulkan bahwa, pembelajaran dengan menggunakan model Whole Brain Teaching berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu pengetahuan Sosial Kelas IV di MIN Lubuk Buaya Padang.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Whole Brain Teaching (WBT), IPS |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan-S1 |
Depositing User: | FAUZZIYAH FAUZZIYAH |
Date Deposited: | 22 Apr 2025 08:00 |
Last Modified: | 22 Apr 2025 08:00 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6951 |