Analisis Kesiapan Diri Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Elektro Melaksanakan Praktek Lapangan Kependidikan

Fitra, Zul (2022) Analisis Kesiapan Diri Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Elektro Melaksanakan Praktek Lapangan Kependidikan. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_3_ZUL_FITRA_17063028_7250_2022.pdf] Text
B1_3_ZUL_FITRA_17063028_7250_2022.pdf

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa tingkat kesiapan diri dalam mengajar pada mahasiswa program studi pendidikan teknik elektro 2017 saat melaksanakan praktek lapangan kependidikan di Universitas Negeri Padang (UNP). Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Subjek penelitian yang dituju adalah mahasiswa Pendidikan Teknik Elektro angkatan 2017, pengumpulan data dilakukan menggunakan angket atau kuesioner menggunakan skala likert, adapun uji yang dilakukan, Uji validitas, Uji realibilitas dan analisis data yang digunakan adalah teknik statistik deskriptif mengunakan nilai mean, nilai standar deviasi dan untuk menentukan seberapa besar sebaran data menggunkan kategori skor 1 sampai 5. Hasil penelitian menunjukan bahwa kesiapan diri dalam mengajar pada mahasiswa pendidikan teknik elektro 2017 UNP memiliki tingkat kategori yang berbeda pada setiap indikatornya, kategori sedang terdapat pada kegiatan inti mengajar sebesar 40%, kegiatan pendahuluan mengajar berada pada kategori rendah sebesar 40% dan kegiatan penutup mengajar berada pada kategori rendah yaitu sebesar 38%. Dapat disimpulkan bahwa kesiapan diri dalam mengajar yang dialami mahasiswa selama melakukan praktek lapangan kependidikan berbeda-beda setiap individunya melaksanakan praktek lapangan kependidikan yang sempurna adalah capaian dan harapan yang diinginkan setiap mahasiswa, jika kesiapan diri dalam mengajar tinggi tersebut maka akan terwujud praktek lapangan kependidikan yang efektif dan sempurna.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kesiapan Diri, Praktek Lapangan Kependidikan
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Elektro-S1
Depositing User: RAJANA RAJANA
Date Deposited: 22 Apr 2025 04:02
Last Modified: 22 Apr 2025 04:02
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6818

Actions (login required)

View Item
View Item