Kontribusi Penggunaan Lembaran Kerja Siswa dan Motivasi Belajar terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VI SD Negeri di Kecamatan Rumbio Jaya Kabupaten kampar

Ekasiswi, Nur (2010) Kontribusi Penggunaan Lembaran Kerja Siswa dan Motivasi Belajar terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VI SD Negeri di Kecamatan Rumbio Jaya Kabupaten kampar. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_1_NUR_EKASISWI_93204_5091_2012.pdf] Text
B1_1_NUR_EKASISWI_93204_5091_2012.pdf

Download (274kB)

Abstract

Hasil belajar dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya adalah
penggunaan lembaran kerja siswa dan motivasi belajar siswa. Tujuan penelitian
ini adalah untuk mengungkapkan (1) Seberapa besarkah kontribusi penggunaan
lembaran kerja siswa terhadap hasil belajar matematika se-Kecamatan Rumbio
Jaya, (2) Seberapa besarkah kontribusi motivasi belajar hasil belajar matematika
se-Kecamatan Rumbio Jaya, dan (3) Seberapa besarkah kontribusi penggunaan
lembaran kerja siswa dan motivasi belajar secara bersama terhadap hasil belajar
matematika se-Kecamatan Rumbio Jaya.
Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VI SD Negeri Di Kecamatan
Rumbio Jaya Kabupaten Kampar pada Tahun Pelajaran 2008/2009 yang
berjumlah 300 orang. Pengambilan sampel penelitian dilakukan secara
proportional random sampling dengan jumlah 169 orang siswa. Alat pengumpul
data yang digunakan untuk penggunaan lembaran kerja siswa dan motivasi belajar
adalah angket dengan model skala Likert yang telah diuji validitas dan
reliabilitasnya. Hasil belajar diperoleh dari data nilai UN siswa kelas VI SD
Negeri Di Kecamatan Rumbio Jaya Kabupaten Kampar pada Tahun Pelajaran
2008/2009. Data diolah dengan menggunakan korelasi dan teknik regresi.
Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: (1) Korelasi penggunaan lembaran
kerja siswa terhadap hasil belajar sebesar 0,422 dan kontribusi sebesar 17,8%.
Artinya siswa yang menggunakan lembaran kerja siswa akan meningkatkan hasil
belajar, (2) Korelasi motivasi belajar terhadap hasil belajar matematika sebesar
0,457 dan kontribusi sebesar 20,8%. Ini berarti bahwa dalam setiap proses
pembelajaran yang dilaksanakan diperlukan motivasi belajar yang tinggi untuk
meningkatkan hasil belajar matematika, (3) Korelasi lembaran kerja siswa dan
motivasi belajar secara bersama sebesar 0,543 dan memberikan kontribusi sebesar
29,4%. Ini berarti bahwa dalam penyelenggaraan kegiatan pembelajaran di
sekolah, penggunaan lembaran kerja siswa dan motivasi belajar sangat diperlukan
dalam rangka meningkatkan hasil belajar matematika kelas VI SD Negeri Di
Kecamatan Rumbio Jaya Kabupaten Kampar

Item Type: Thesis (Masters/Tesis)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Sekolah Pascasarjana > Teknologi Pendidikan-S2
Depositing User: Risna Juita S.Sos
Date Deposited: 22 Apr 2025 03:12
Last Modified: 22 Apr 2025 04:39
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6690

Actions (login required)

View Item
View Item