Indria, Merlin (2012) Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) Menggunakan Media Kartu Flash terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas VIII SMPN 1 Pariaman.Tahun Pelajaran 2011/2012. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_3_MERLIN INDRIA_84037_2012.pdf [thumbnail of B1_3_MERLIN INDRIA_84037_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_3_MERLIN INDRIA_84037_2012.pdf
Download (544kB)
Abstract
Penelitian ini berawal dari terlihatnya permasalahan dalam proses pembelajaran Biologi di sekolah. Beberapa diantaranya yaitu minimnya penggunaan media pembelajaran, model pembelajaran yang digunakan belum bervariasi dan siswa kurang aktif karena minat dan motivasi siswa kurang. Hal ini dapat menyebabkan rendahnya hasil belajar siswa. Salah satu usaha yang dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan menggunakan media dan strategi pembelajaran melalui pembelajaran kooperatif. Pembelajaran kooperatif yang digunakan adalah model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) menggunakan media kartu flash. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) menggunakan media kartu flash terhadap hasil belajar biologi siswa kelas VIII SMPN 1 Pariaman tahun pelajaran 2011/2012. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan Randomized Control-Group Post-test Only Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII regular SMPN 1 Pariaman. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Untuk pengambilan kelas eksperimen dan kelas kontrol dengan pengundian sehingga diperoleh kelas VIII sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan adalah berupa tes hasil belajar. Data dianalisis dengan menggunakan uji-t. Hipotesis diterima jika t 4 hitung > t tabel. 3 Berdasarkan analisis terhadap hasil tes akhir, hasil belajar pada kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol. Nilai rata-rata kelas eksperimen 82,33 sedangkan kelas kontrol 72,02. Setelah data dianalisis dengan menggunakan uji-t maka didapatkan t hitung = 3,77 dan t = 1,66. Dari hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa hipotesis diterima yaitu penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) menggunakan media kartu flash berpengaruh positif secara signifikan terhadap hasil belajar biologi siswa kelas VIII SMPN 1 Pariaman tahun pelajaran 2011/1012.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Team Assisted Individualization (TAI), Media Kartu Flash, Biologi |
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > Q Science (General) T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi-S1 |
Depositing User: | FAUZZIYAH FAUZZIYAH |
Date Deposited: | 21 Apr 2025 08:08 |
Last Modified: | 21 Apr 2025 08:08 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6486 |