Ispina, Yuli (2014) Persepsi Guru PKn Terhadap Pelaksanaan Pembinaan Kompetensi Sosial Guru Se-Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin Tahun 2014. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_3_YULI_ISPINA_13238_3494_2014.pdf [thumbnail of B1_3_YULI_ISPINA_13238_3494_2014.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_3_YULI_ISPINA_13238_3494_2014.pdf
Download (6MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana persepsi guru PKn terhadap pelaksanaan pembinaan kompetensi sosial gur se-Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin. Jenis penelitian yang akan peneliti gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif-deskriptif. Populasi dari penelitian adalah guru PKn sebanyak 10 orang. Sampel penelitian ini ditentukan dengan Teknik Total sampling. Pengumpulan data dari responden dilakukan melalui angket penelitian. Data yang terkumpul lalu dianalisis menggunakan rumus persentase. Dari hasil yang diperoleh bahwa Persepsi Guru PKn Terhadap pelaksanaan Pembinaan Kompetensi Sosial Guru Se-Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin pada indikator pertama berada pada tingkat 49,6% (Cukup) dari tingkat indikator ini dapat kita katahui bahwa adanya pembinaan kompetensi sosial yang di lakukan terhadap guru PKn tetapi masih dalam kategori cukup. Persepsi Guru PKn Terhadap Pelaksanaan Pembinaan Kompetensi Sosial Guru Se- Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin pada indikator kedua berada pada tingkat 49,6% (Cukup) artinya adanya Pelaksanaan pembinaan kompetensi sosial yang di lakukan terhadap guru PKn tetapi masih dalam kategori cukup. Persepsi Guru PKn Terhadap Pelaksanaan Pembinaan Kompetensi Sosial Guru Se-Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin pada indikator ketiga 56,7% (Baik) artinya adanya Pelaksanaan pembinaan kompetensi sosial yang dilakukan terhadap Guru PKn dan sudah masuk dalam kategori baik. Persepsi Guru PKn Terhadap Pelaksanaan Pembinaan Kompetensi Sosial Guru Se-Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin pada indikator keempat berada pada tingkat 44% (Cukup) artinya adanya Pelaksanaan pembinaan kompetensi sosial yang dilakukan terhadap guru PKn tetapi masih dalam kategori cukup. Sehingga secara umum dapat dilihat bahwa Persepsi Guru PKn Terhadap Pelaksanaan pembinaan Kompetensi Sosial Guru Se-Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin di kategorikan Cukup di lakukan hal ini terlihat dari hasil persentase secara keseluruhan berada pada tingkat 48,2 %.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Persepsi Guru, Kompetensi, Sosial |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan-S1 |
Depositing User: | RAJANA RAJANA |
Date Deposited: | 21 Apr 2025 05:32 |
Last Modified: | 21 Apr 2025 05:32 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6312 |