Rohana, Neneng Yuyu (2014) Pengaruh Penggunaan Metode Inkuiri Berbantuan Program Microsoft Excel Terhadap Hasil Belajar Akuntansi Peserta Didikkelas XI MAN 2 Model Pekanbaru. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_1_NENENG_YUYU_ROHANA_1109868_1534_2014.pdf [thumbnail of B1_1_NENENG_YUYU_ROHANA_1109868_1534_2014.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_1_NENENG_YUYU_ROHANA_1109868_1534_2014.pdf
Download (388kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan: (1) hasil belajar akuntansi
kelompok peserta didik yang diajar dengan metode inkuiri lebih tinggi daripada
kelompok peserta didikyang diajar dengan penggunaan metode konvensional, (2)
hasil belajar akuntansi kelompok peserta didikyang berpengetahuan awal tinggi,
lebih tinggi dibandingkan dengan hasil belajar akuntansi kelompok peserta didik
yang berpengetahuan awal rendah, (3) interaksi antara penggunaan metode
pembelajaran dengan pengetahuan awal terhadap hasil belajar peserta didik pada
mata pelajaran akuntansi. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental
dengan desain penelitian Factorial Design 2X2. Populasi dalam penelitian ini
adalah seluruh peserta didik kelas XI IS MAN 2 Model Pekanbaru tahun pelajaran
2013/2014 yang terdiri dari 3 kelas. Teknik pengambilan sampel pada penelitian
ini dilakukan dengan menggunakan teknik random sampling dan sampel yang
terpilih adalah kelas XI IS 2 sebagai kelas ekperimen dan kelas XI IS3 sebagai
kelas kontrol. Data dikumpulkan melaui tes hasil belajar dan dianalisis dengan
menggunakan ANAVA. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa: (1)hasil
belajar akuntansi kelompok peserta didik yang diajar dengan penggunaan inkuiri
lebih tinggi dari pada kelompok peserta didikyang diajar dengan penggunaan
metode konvensional, (2) hasil belajar akuntansi kelompok peserta didikyang
berpengetahuan awal tinggi, lebih tinggi dibandingkan dengan hasil belajar
akuntansi kelompok peserta didik yang berpengetahuan awal rendah, (3) tidak
terdapat interaksi antara penggunaan metode pembelajaran dengan pengetahuan
awal terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran akuntansi
Item Type: | Thesis (Masters/Tesis) |
---|---|
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Teknologi Pendidikan-S2 |
Depositing User: | Risna Juita S.Sos |
Date Deposited: | 21 Apr 2025 05:21 |
Last Modified: | 21 Apr 2025 05:21 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6258 |