Supervisi Akademik di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Penampung, Kecamatan IV Angkat, Kabupaten Agam

Desmawita, Desmawita (2010) Supervisi Akademik di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Penampung, Kecamatan IV Angkat, Kabupaten Agam. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_1_DESMAWITA_10617_3571_2012.pdf] Text
B1_1_DESMAWITA_10617_3571_2012.pdf

Download (91kB)

Abstract

Penelitian ini berkaitan dengan Supervisi Akademik di Madrasah
Tsanawiyah Negeri Penampung Kecamatan IV Angkat Kabupaten Agam.
Berdasarkan temuan awal penelitian bahwa implementasi supervisi akademik itu
belum memuaskan. Penelitian ini memfokuskan pencarian jawaban atas tiga
pertanyaan penelitian seperti berikut ini : a) Bagaimana pelaksanaan supervisi
akademik yang dilakukan Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri Penampung;
b) Kendala-kendala yang menghambat pelaksanaan supervisi Kepala Madrasah;
dan c) Apa tindak lanjut yang dilakukan oleh Kepala Madrasah Tsanawiyah
Penampung untuk menyelesaikan masalah-masalah itu. Dalam mencari jawaban
peneliti menggunakan pendekatan kualitatif.
Untuk mengumpulkan data peneliti melaksanakan observasi lapangan,
interview dan studi dokumentasi. Informan penelitian diperoleh melalui teknik
snowball. Dalam hal ini Kepala MTsN Penampung diperlakukan sebagai
informan kunci (Key Informant). Analisis data dilakukan mengikuti langkah
langkah yang dianjurkan oleh Miles dan Huberman yang terdiri adari reduksi data,
penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Untuk menyakinkan
validitas data digunakan teknik trianggulasi.
Temuan penelitian ini terdiri dari dua jenis; temuan umum dan temuan
khusus. Temuan umum berhubungan dengan profil MTsN Penampung Kecamatan
IV Angkat Kabupaten Agam, temuan khusus mencakup hal-hal berikut:
a). Kepala MTsN Penampung belum mampu secara efektif melaksanakan
supervisi akademik disebabkan oleh aspek-aspek psykologis seperti keengganan
melakukan supervisi terhadap guru-guru senior, b). Keterbatasan waktu bagi
Kepala MTsN Penampung untuk melakukan supervisi, c). Keterbatasan ilmu
pengetahuan dan kompetensi melaksanakan supervisi akademik. Dalam
melaksanakan supervisi akademik selama penelitian terasa tidak ada masalah
walaupun tidak dilakukan supervisi akademik dan juga terlihat guru-guru
membiarkan saja seolah-olah segala sesuatu berlalu tidak masalah sama sekali.

Item Type: Thesis (Masters/Tesis)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pascasarjana > Administrasi Pendidikan-S2
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 21 Apr 2025 01:40
Last Modified: 21 Apr 2025 01:40
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6145

Actions (login required)

View Item
View Item