Perbedaan Hasil Belajar PKn antara Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan Metode Ceramah Pada Siswa Kelas X MAN Muara Labuh

Zulsafni, Maisarah (2013) Perbedaan Hasil Belajar PKn antara Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan Metode Ceramah Pada Siswa Kelas X MAN Muara Labuh. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_3_MAISARAH_ZULSAFNI_00444_2543_2013.pdf] Text
B1_3_MAISARAH_ZULSAFNI_00444_2543_2013.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada atau tidaknya perbedaan hasil belajar PKn antara model Pembeajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan metode ceramah. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan rancangan Posttest Only Control Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MAN Muara Labuh yang terdaftar pada tahun ajara 2012/2013, sedangkan sampel penelitian adalah X-1 sebagai kelas eksperimen dan X-2 sebagai kelas kontrol. Pengambilan sampel dengan teknik Purposive Sampling. Insrumen penelitian berupa tes hasil belajar. Tes hasil belajar diberikan pada kedua kelas sampel dengan soal yang sama di akhir pembelajaran atau KD I dan KD II. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t. Dari analisis data dengan uji t, memiliki kriteria jika t hitung > t tabel maka hipotesis diterima dan sebaliknya. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan terlihat bahwa pada kelas eksperimen dengan menggunakan model pembelajaran Kooperatif tipe Teams Games Tournamen (TGT), kelas kontrol menggunakan metode ceramah. Rata-rata hasil belajar siswa kelas eksperimen pada KD I sebesar 80,1667 dan pada KD II 81,6667, sedangkan pada kelas kontrol rata-rata hasil belajar siswa pada KD I 73,6667 dan pada KD II sebesar 75,1667. Pengujian hipotesis menunjukan bahwa pada KD I nilai t hitung = 2,359 > t tabel = 1,70 pada α 0,05. Dan pada KD II nilai t hitung = 2.243 > t tabel = 1,70 pada α 0,05 sehingga H 1 diterima. Berarti terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan hasil belajar siswa yang menggunakan metode ceramah.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: PKn, Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT), Metode Ceramah
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan-S1
Depositing User: FAUZZIYAH FAUZZIYAH
Date Deposited: 17 Apr 2025 08:34
Last Modified: 17 Apr 2025 08:34
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/6084

Actions (login required)

View Item
View Item