Pengaruh Pembelajaran Aktif Tipe Every One is a Teacher Here yang Diawali Tugas Rumah Membuat Mind Mapping terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas VIII SMPN 11 Sijunjung

Zulkarnain, Alexander (2012) Pengaruh Pembelajaran Aktif Tipe Every One is a Teacher Here yang Diawali Tugas Rumah Membuat Mind Mapping terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas VIII SMPN 11 Sijunjung. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_3_LEXANDER ZULKARNAIN_04982_2012.pdf] Text
B1_3_LEXANDER ZULKARNAIN_04982_2012.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pembelajaran Biologi pada siswa SMP N 11 Sijunjung cenderung bersifat konvensional, sehingga siswa kurang serius, dan tidak termotivasi dalam pembelajaran. Salah satu cara mengatasi masalah tersebut ialah melalui pemberian tugas rumah membuat Mind Mapping. Tugas rumah membuat Mind Mapping dapat memotivasi siswa untuk memahami materi yang akan dipelajari sehingga siswa memiliki bekal awal sebelum proses pembelajaran. Agar pemberian tugas rumah membuat Mind Mapping menjadi efektif, maka perlu didukung oleh suatu strategi pembelajaran yang membuat siswa berperan aktif pada pembelajaran. Salah satu strategi tersebut ialah pembelajaran aktif tipe ETH. Pada pembelajaran aktif tipe ETH siswa berperan aktif dalam menggali ilmu pengetahuan. Berdasarkan hal tersebut maka dilakukan penelitian tentang pengaruh pemberian tugas rumah membuat Mind Mapping pada pembelajaran aktif tipe ETH terhadap hasil belajar biologi siswa kelas VIII SMPN 11 Sijunjung. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian Randomized Control-Group Posttest Only Design. Kelas sampel ditentukan dengan teknik Simple Random Sampling, dan didapat kelas VIII-3 sebagai kelas kontrol dan kelas VIII-1 sebagai kelas eksperimen. Data penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari hasil tes siswa di akhir penelitian. Data yang didapatkan selanjutnya dianalisis dengan uji Normalitas, uji Homogenitas dan uji hipotesis melalui Uji t’ dengan kriteria hipotesis diterima apabila -t’ <t’ tabel , selain itu hipotesis ditolak. Hasil penelitian, ditemukan bahwa pada kelas eksperimen memiliki nilai rata-rata 67,88 yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan nilai rata-rata kelas kontrol yaitu 56,94. Hasil uji hipotesis dengan uji t’ diketahui bahwa harga -t’ adalah -9,24, t tabel adalah 9,24 dan t’ hitung adalah 3,41 yang berarti -t’ <t’ , dengan demikian hipotesis dapat diterima. Dapat disimpulkan, penerapan metode belajar aktif tipe ETH yang diawali tugas membuat Mind Mapping berpengaruh positif terhadap hasil belajar biologi siswa kelas VIII di SMPN 11 Sijunjung.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Aktif Tipe Every One is a Teacher Here, Tugas Rumah, Hasil Belajar BiologI Siswa
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi-S1
Depositing User: FAUZIAH FAUZIA
Date Deposited: 17 Apr 2025 02:58
Last Modified: 17 Apr 2025 02:58
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5907

Actions (login required)

View Item
View Item