Mardani, Rada (2021) Efektivitas Tongkat Sensor untuk Meningkatkan Kemampuan Orientasi Mobilitas bagi Anak Tunanetra di PSBN Tuah Sakato Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_02_RADA_MARDANI_17003146_2021.pdf [thumbnail of B1_02_RADA_MARDANI_17003146_2021.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_02_RADA_MARDANI_17003146_2021.pdf
Download (3MB)
Abstract
Pelaksanaan penelitian dilatar belakangi oleh masalah yang ditemukan di PSBN Tuah Sakato Padang. Peneliti mengadakan pengamatan pada saat pelaksanaan pembelajaran orientasi mobilitas. Berdasarkan hasil pengamatan,anak tunanetra masih kesulitan dalam orientasi mobilitas walaupun sudah
menggunakan tongkat, seperti masih tersandung dan terjatuh ketika pergi ke sesuatu tempat. Oleh sebab itu peneliti ingin memberikan tongkat sensor untuk meningkatkan kemampuan orientasi mobilitas bagi anak tunanetra. Metode dalam penelitian ini menggunakan Pre-eksperimen design yang
terbagi atas tiga tahapan pelaksanaan yaitu dimulai dengan pre-test guna mendapatkan informasi tentang pengetahuan anak tunanetra sebelum diberikan intervensi. Tahapan selanjutnya adalah pemberian treatment, berupa pemberian
tongkat sensor sebagai media meningkatkan kemampuan orientasi mobilitas. Tahapan terakhir yaitu post-test, untuk mengetahui sejauh mana perkembangan kemampuan anak tunanetra setelah diberikannya intervensi. Bedasarkan hasil pengolahan data tersebut, terbukti Tongkat sensor efektif
membantu anak tunanetra dalam meningkatkan kemampuan orientasi mobilitas di PSBN Tuah Sakato Padang.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa-S1 |
Depositing User: | Sri Yulianti S.IP |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 02:01 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 02:01 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5826 |