Peningkatan Aktivitas Pembelajaran Pkn Melalui Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation Pada Kelas VIII SMP N 2 Sintuk Toboh Gadang Kabupaten Padang Pariaman

Rahmadeni, Yesi (2012) Peningkatan Aktivitas Pembelajaran Pkn Melalui Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation Pada Kelas VIII SMP N 2 Sintuk Toboh Gadang Kabupaten Padang Pariaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_3_YESI_RAHMADENI_02369_353_2013.pdf] Text
B1_3_YESI_RAHMADENI_02369_353_2013.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran PKn di SMP N 2 Sintuk Toboh Gadang Kabupaten Padang Pariaman,dan kurangnya minat siswa didalam belajar PKn karena metode pembelajaran yang digunakan tidak bervariasi, untuk mengatasi hal tersebut perlu menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe group investigation Dalam Mata Pelajaran Pkn Pada Siswa Kelas VIII 4 SMPN 2 Sintuk toboh Gadang Kabupaten Padang Pariaman, supaya aktivitas siswa dalam pembelajaran PKn dapat meningkat. Untuk meningkatkan aktivitas tersebut digunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK ) dengan dua siklus yang dilakukan oleh peneliti sebagai guru dalam pembelajaran PKn dengan topik Menguraikan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi negara dan menunjukkan sikap positif terhadap Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dan dianalisis dalam refleksi pada setiap siklus. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa dengan menggunakan metode pembelajaran kooperatif tipe group investigation dalam Mata Pelajaran Pkn Pada Siswa Kelas VIII 4 SMPN 2 Sintuk Toboh Gadang kabupaten Padang Pariaman aktivitas belajar siswa mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II . Jadi dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode Pembelajaran kooperatif tipe group Investigation dalam Mata Pelajaran Pkn Pada Siswa Kelas VIII 4 SMPN 2 Sintuk Toboh Gadang Kabupaten Padang Pariaman dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa, untuk kedepannya diharapkan agar guru mata pelajaran PKn hendaknya menggunakan berbagai macam model pembelajaran, salah satunya model pembelajaran kooperatif tipe group investigation.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Aktivitas Pembelajaran, Metode Pembelajaran
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan-S1
Depositing User: RAJANA RAJANA
Date Deposited: 15 Apr 2025 06:18
Last Modified: 15 Apr 2025 06:18
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5734

Actions (login required)

View Item
View Item