Pengembangan Penuntun Praktikum Berorientasi Pendekatan Keterampilan Proses Sains Pada Materi Sistem Pernapasan Untuk Siswa SMA Kelas XI

Fajriati, Reza (2013) Pengembangan Penuntun Praktikum Berorientasi Pendekatan Keterampilan Proses Sains Pada Materi Sistem Pernapasan Untuk Siswa SMA Kelas XI. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_3_REZA_FAJRIATI_96857_5424_2013.pdf] Text
B1_3_REZA_FAJRIATI_96857_5424_2013.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pelaksanaan kegiatan praktikum di sekolah perlu adanya penuntun, sehingga praktikum dapat berjalan dengan baik. Namun kenyataannya, di SMAN 9 Padang pelaksanaan praktikum belum menggunakan penuntun yang dibuat khusus oleh guru untuk digunakan sebagai pedoman dalam melaksanakan praktikum yang dapat mengembangkan keterampilan proses sains yang dimiliki oleh siswa. Berdasarkan hal tersebut, dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan, mengetahui validitas dan praktikalitas penuntun praktikum berorientasi keterampilan proses sains pada materi pokok sistem pernapasan. Berdasarkan hal tersebut, telah dilakukan penelitian yang bertujuan untuk menghasilkan penuntun praktikum berorientasi keterampilan proses sains pada materi sistem pernapasan untuk siswa kelas XI SMA yang valid dan praktis. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan melalui tiga tahapan dari 4-D models, yaitu tahap define (pendefinisian), design (perancangan),dan develop (pengembangan). Validator dalam penelitian ini adalah tiga orang dosen biologi UNP serta dua orang guru biologi SMAN 9 Padang. Instrumen penelitian ini adalah lembar validasi dan angket praktikalitas. Subjek uji coba penelitian ini adalah dua orang guru biologi SMAN 9 Padang serta 30 orang siswa Kelas XI IPA SMAN 9 Padang. Data pada penelitian ini merupakan data primer yang diambil dari data hasil uji validitas dan uji praktikalitas. Data dianalisis dengan teknik deskriptif. Penelitian ini menghasilkan penuntun praktikum berorientasi pendekatan KPS pada materi sistem pernapasan untuk siswa kelas XI SMA. Penuntun praktikum yang dihasilkan memiliki nilai validitas 91,16%, dengan kriteria sangat valid serta nilai praktikalitas 100 % menurut guru dengan kriteria sangat praktis dan 86,31% menurut siswa dengan kriteria sangat praktis.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Praktikum, Sistem, Pernapasan
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi-S1
Depositing User: MUKHLIS MUKHLIS
Date Deposited: 14 Apr 2025 09:46
Last Modified: 14 Apr 2025 09:46
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5645

Actions (login required)

View Item
View Item