Profesionalitas Guru yang Sudah Sertifikasi dan Belum Sertifikasi Ditinjau dari Aspek Kompetensi dan Motivasi Kerja: Studi Komparasi di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Bonjol Kabupaten Pasaman

Febriyanti, Dwi Rina (2014) Profesionalitas Guru yang Sudah Sertifikasi dan Belum Sertifikasi Ditinjau dari Aspek Kompetensi dan Motivasi Kerja: Studi Komparasi di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Bonjol Kabupaten Pasaman. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_1_DWI_RINA_FEBRIYANTI_1103592_2598_2014.pdf] Text
B1_1_DWI_RINA_FEBRIYANTI_1103592_2598_2014.pdf

Download (1MB)

Abstract

Berdasarkan penelitian awal yang peneliti laksanakan terkesan bahwa
sudah ada upaya pemerintah meningkatkan kualitas guru Sekolah Dasar di
Kecamatan Bonjol Kabupaten Pasaman melalui kegiatan sertifikasi guru. Namun
belum diketahui pengaruhnya baik terhadap kompetensi maupun motivasi kerja
guru.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan profesionalitas guru
yang sudah sertifikasi sertifikasi dan yang belum sertifikasi, yang ditinjau dari
aspek kompetensi dan motivasi kerja. Terdapat empat hipotesis yang diungkapkan
dalam penelitian ini, yaitu: (1) Terdapat perbedaan profesionalitas guru yang
sudah sertifikasi dan yang belum sertifikasi dari aspek kompetensi pedagogik, (2)
Terdapat perbedaan profesionalitas guru yang sudah sertifikasi dan yang belum
sertifikasi dari aspek kompetensi profesional, (3) Terdapat perbedaan
profesionalitas guru yang sudah sertifikasi dan yang belum sertifikasi dari aspek
motivasi kerja, dan (4) Terdapat perbedaan kompetensi dan motivasi kerja guru
dalam peningkatan profesionalitas guru yang sudah dan belum sertifikasi.
Populasi penelitian ini adalah seluruh guru-guru SD Negeri di Kecamatan
Bonjol Kabupaten Pasaman yang berjumlah 132 orang, dan dari populasi ini
dipilih 54 orang sampel penelitian yang terdiri dari 34 orang guru sudah sertifikasi
dan 20 orang guru belum sertifikasi dengan menggunakan teknik purposive
sampling. Data penelitian ini dikumpulkan melalui kuesioner berbentuk skala
Likert yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya, serta dianalisa menggunakan
teknik analisis variansi.
Hasil analisis menginformasikan bahwa: (1) Terdapat perbedaan
profesionalitas guru yang sudah sertifikasi dengan yang belum sertifikasi dalam
hal kompetensi pedagogik guru. Dimana kompetensi pedagogik guru yang sudah
sertifikasi lebih baik dibandingkan guru yang belum sertifikasi, (2) Terdapat
perbedaan profesionalitas guru yang sudah sertifikasi dengan yang belum
sertifikasi dalam hal kompetensi profesional guru. Dan kompetensi profesional
guru yang sudah sertifikasi lebih baik dibandingkan dengan guru yang belum
sertifikasi, (3) Terdapat perbedaan profesionalitas guru yang sudah sertifikasi
dengan guru yang belum sertifikasi dalam hal motivasi kerja guru. Dimana
motivasi kerja guru yang sudah sertifikasi lebih baik dibandingkan dengan guru
yang belum sertifikasi, dan (4) Terdapat perbedaan profesionalitas guru yang
sudah sertifikasi dengan guru yang belum sertifikasi dalam aspek kompetensi dan
motivasi kerja guru. Dimana kompetensi dan motivasi kerja guru yang sudah
sertifikasi lebih baik dibandingkan dengan guru yang belum sertifikasi.

Item Type: Thesis (Masters/Tesis)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pascasarjana > Administrasi Pendidikan-S2
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 14 Apr 2025 01:02
Last Modified: 14 Apr 2025 01:02
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5420

Actions (login required)

View Item
View Item