Ezawati, Ezawati (2013) Penggunaan Media Animasi Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas V SD Negeri 5 Pekanbaru. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_1_EZAWATI_1109842_1045_2014.pdf [thumbnail of B1_1_EZAWATI_1109842_1045_2014.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_1_EZAWATI_1109842_1045_2014.pdf
Download (669kB)
Abstract
Program pembelajaran dengan menggunakan media animasi merupakan
suatu proses penciptaan suasana pembelajaran yang kondusif dan menyenangkan
bagi siswa, sehingga pembelajaran akan berlangsung dengan optimal. Diantara
sekian banyak aspek yang turut mempengaruhi keberhasilan pembelajaran adalah
penggunaan media animasi dalam pembelajaran yang dipilih oleh guru.
Permasalahan yang sering ditemui dalam pembelajaran di SD Negeri 5 Pekanbaru
adalah kurangnya motivasi dan aktivitas siswa dalam belajar, sehingga pada
akhirnya hasil belajar siswa kurang optimal. Tujuan penelitian ini adalah: (1)
Untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas V SD Negeri 5 Pekanbaru
khususnya dalam pembelajaran IPA (2) Untuk meningkatkan hasil belajar IPA
dengan menggunakan media pembelajaran media animasi di SD Negeri 5
Pekanbaru (3) Untuk meningkatkan motivasi belajar siswa .
Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif dan kuantitatif, menggunakan
jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini mengambil lokasi di SD
Negeri 5 Pekanbaru. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 5
Pekanbaru Kecamatan Senapelan Kota Pekanbaru Tahun Pelajaran 2012/2013
yang berjumlah 33 orang terdiri dari 19 orang anak laki-laki dan 14 orang anak
perempuan.
Hasil analisis data menunjukkan bahwa siswa yang belajar menggunakan
media animasi memperoleh hasil belajar yang lebih tinggi dari pada siswa yang
tidak menggunakan media animasi. Siswa yang memiliki motivasi tinggi yang
belajar dengan menggunakan media animasi memperoleh hasil belajar yang tinggi
daripada siswa yang memiliki motivasi tinggi tanpa menggunakan media animasi.
Dapat disimpulkan bahwa penggunaan media animasi berpengaruh secara
signifikan terhadap hasil belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Masters/Tesis) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Teknologi Pendidikan-S2 |
Depositing User: | Umma Mardhotillah A.Md. |
Date Deposited: | 13 Apr 2025 03:42 |
Last Modified: | 13 Apr 2025 03:42 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5397 |