Hardi, Doni Eka Sastrawan (2016) Pengaruh Latihan Pliometrik terhadap Kemampuan Long Passing Pemain Sepakbola SSB MUSPAN Kota Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_2_DONI_EKA_SASTRAWAN_HARDI_1202472_821_2016.pdf [thumbnail of B1_2_DONI_EKA_SASTRAWAN_HARDI_1202472_821_2016.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_2_DONI_EKA_SASTRAWAN_HARDI_1202472_821_2016.pdf
Download (5MB)
Abstract
Berdasarkan pengamatan peneliti di lapangan terlihat bahwa pemain SSB MUSPAN sering mengalami kegagalan ketika melakukan long passing ini terlihat pada waktu pemain melakukan long passing ke arah rekannya bola yang di long passing selalu gagal sampai tujuan sehingga mudah dirampas oleh lawan karna lemahnya tendangan tersebut ,Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap pengaruh latihan Pliometrik terhadap kemampuan Long Passing pemain sepakbola SSB MUSPAN Kota Padang. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu yang dilakukan pada pemain SSB MUSPAN Kota Padang.Populasi penelitian ini adalah pemain SSB MUSPAN Kota Padang yang berjumlah106 orang yang terdiri dari 3 kelompok umur.Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purporsive sampling. Penentuan sampelnya di landasi tujuan atau pertimbanganpertimbangan tertentu terlebih dahulu, karna U 14 – U 15 sudah diberikan latihan fisik dalam proses latihan sehingga teknik ini dilakukan berdasarkan pertimbangan di atas. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 20 orang.Untuk mengukur kemampuan Long passing dengan menggunakan Warner test of soccer skills.Hasil analisis data menunjukkan bahwa thitung (0,024) <ttabel(2,09). Hal ini berarti bahwa hipotesis penelitian ditolak.Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa latihan pliometrik tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan long passing pemain SSB MUSPAN Kota Padang
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | LATIHAN PLIOMETRIK, LONG PASSING PEMAIN SEPAKBOLA |
Subjects: | R Medicine > RC Internal medicine > RC1200 Sports Medicine |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga-S1 |
Depositing User: | Fitri Yelli S.Sos |
Date Deposited: | 11 Apr 2025 08:23 |
Last Modified: | 11 Apr 2025 08:23 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5357 |