Struktur dan Fungsi Sosial Kepercayaan Rakyat Ungkapan Larangan Mengenai Tubuh Manusia dan Obat-Obatan di Kanagarian Pasir Baru Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman

Pertiwi, Pertiwi (2020) Struktur dan Fungsi Sosial Kepercayaan Rakyat Ungkapan Larangan Mengenai Tubuh Manusia dan Obat-Obatan di Kanagarian Pasir Baru Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_02_PERTIWI_16017022_2690_2020.pdf] Text
B1_02_PERTIWI_16017022_2690_2020.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) struktur kepercayaan rakyat ungkapan larangan mengenai tubuh manusia dan obat-obatan di Kanagarian Pasir Baru Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman, (2) fungsi sosial kepercayaan rakyat ungkapan larangan mengenai tubuh manusia
dan obat-obatan di Kanagarian Pasir Baru Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman. Pertanyaan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah struktur dan fungsi sosial kepercayaan rakyat ungkapan larangan mengenai tubuh manusia
dan obat-obatan di Kanagarian Pasir Baru Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan
metode deskriptif. Data pada penelitian ini diperoleh dari hasil wawancara. Pengumpulan data ini dilakukan dengan tahapan: inventarisasi data, analisis,
perekaman, transliterasi, wawancara dan pelaporan.
Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) struktur kepercayaan rakyat ungkapan larangan mengenai tubuh manusia dan obat-onbatan di Kanagarian Pasir Baru Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman ada dua bagian, yaitu struktur dua bagian dan struktur tiga bagian. (2) Fungsi sosial
kepercayaan rakyat ungkapan larangan mengenai tubuh manusia dan obat-obatan seperti: a) Sebagai fungsi mempertebal keyakinan, b) Sebagai sistem proyeksi
khayalan, c) Sebagai fungsi yang mendidik, d) Sebagai fungsi yang melarang, dan e) sebagai fungsi yang menghibur.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: S Sport
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia-S1
Depositing User: Sri Yulianti S.IP
Date Deposited: 11 Apr 2025 07:35
Last Modified: 11 Apr 2025 07:35
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5339

Actions (login required)

View Item
View Item