Rahmi, Ulfi (2011) Using Participation Points System (PPS) to Improve Students’ Motivation in Speaking Class at Junior high School. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_3_ULFI_RAHMI_86747_2072_2012.pdf [thumbnail of B1_3_ULFI_RAHMI_86747_2072_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_3_ULFI_RAHMI_86747_2072_2012.pdf
Download (705kB)
Abstract
Makalah ini membahas penggunaan teknik Participation Points System (PPS) dalampengajaran speaking (berbicara) di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP). Adapuntujuan dari teknik ini adalah untuk memotivasi siswa dan meningkatkan kepercayaan dirimereka dalam berbicara bahasa Inggris.Teknik Participation Points System (PPS) diaplikasikan dengan mengikuti beberapaprosedur, pertama guru menyiapkan beberapa benda-benda yang menarik bagi siswa, sepertibola-bola, kartu-kartu, tongkat, poker chip dan lain sebagainya. Kemudian benda-bendatersebut akan diberi nilai dengan menggunakan warna yang berbeda-beda. Tujuan daripemberian warna pada masing-masing benda tersebut adalah untuk menentukan kwalitas darijawaban siswa. Contohnya, guru akan menyediakan benda berupa tongkat (stick) yangberwarna emas, biru dan merah. Masing-masing benda tersebut akan mewakili nilai yangberbeda-beda berdasarkan warnanya.Selanjutnya guru akan memberikan tongkat yang berwarna merah yang bernilai satuuntuk setiap siswa yang ikut berpartisipasi di dalam kelas walaupun jawaban mereka salahatau menggunakan bahasa indonesia. Sedangkan bagi siswa yang memiliki jawaban yangkurang lengkap dan terbata-bata dalam berbahasa inggris akan mendapatkan tongkatberwarna biru yang bernilai dua point. Namun bagi siswa yang memiliki jawaban yang lebihberbobot dan dapat menguraikan jawaban dengan baik serta lancar dalam berbahasa inggrisakan menerima tongkat berwarna emas yang mewakili nilai yang lebih tinggi yaitu tiga. Jadisetiap siswa yang ikut berpartisipasi di dalam kelas akan mendapatkan point.Teknik ini diharapkan dapat melatih dan meningkatkan keberanian serta motivasisiswa SMP dalam berbicara bahasa inggris, karena dengan teknik ini siswa akan mendapatfeedback berupa point yang nyata apabila mereka ikut berpartisipasi, sehingga motivasimereka untuk berbicara akan semakin meningkat, selain itu dengan menggunakanParticipation Points System (PPS) juga akan membuat suasana belajar menjadimenyenangkan.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | MOTIVATION, SPEAKING CLASS |
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education P Language and Literature > P Philology. Linguistics P Language and Literature > PE English |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Inggris-S1 |
Depositing User: | Mutia Farida S.Sos |
Date Deposited: | 10 Apr 2025 08:39 |
Last Modified: | 10 Apr 2025 08:39 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5272 |