Chan, Al-Muzzamil (2019) Pelaksanaan Kegiatan Ekstrakurikuler Kepramukaan di SMP Negeri 2 Koto XI Tarusan. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_01_AL-MUZZAMIL_CHAN_15086268_2434_2019.pdf [thumbnail of B1_01_AL-MUZZAMIL_CHAN_15086268_2434_2019.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_01_AL-MUZZAMIL_CHAN_15086268_2434_2019.pdf
Download (3MB)
Abstract
Masalah dalam penelitian adalah kegiatan ekstrakurikuler kepramukaan di SMP Negeri 2 Koto XI Tarusan masih belum terlaksana sebagaimana mestinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler kepramukaan di SMP Negeri 2 Koto XI Tarusan.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. populasi dalam penelitian ini adalah siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler kepramukaan di SMP Negeri 2 Koto XI Tarusan yang berjumlah 31 siswa. Teknik penarikan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu total sampling, sehingga yang dijadikan sampel yaitu seluruh siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler kepramukaan di SMP Negeri 2 Koto XI Tarusan yang berjumlah 31 orang. Metode yang digunakan adalah survei dengan teknik pengumpulan data menggunakan angket dan skala likert. Analisis data penelitian menggunakan teknik distribusi frekuensi dengan perhitungan persentase P = F/N x 100%.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler kepramukaan di SMP Negeri 2 Koto XI Tarusan, Dari 31 siswa, klasifikasi cukup sebanyak 4 responden dengan rata tingkatan responden sebesar 12.90%, klasifikasi kurang sebanyak 27 dari 31 responden dengan rata tingkatan responden sebesar 87.10%, sedangkan klasifikasi baik sekali, baik dan kurang sekali tidak ditemukan.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ekstrakurikuler Kepramukaan |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools S Sport |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1 |
Depositing User: | Mulida Djamarin S.Sos |
Date Deposited: | 09 Apr 2025 08:33 |
Last Modified: | 09 Apr 2025 08:33 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/5203 |